
Bola.net - Rumor ketertarikan Manchester City terhadap Jack Grealish nampaknya bukan sekedar pepesan kosong. The Citizens dilaporkan bakal melepas tawaran perdana untuk sang playmaker dalam waktu dekat ini.
Sebagai juara bertahan EPL, Manchester City cukup pasif di bursa transfer kali ini. Padahal ada beberapa pemain mereka yang cabut seperti Sergio Aguero dan Eric Garcia.
City diketahui ingin membuat setidaknya dua transfer di musim panas ini. Salah satunya adalah playmaker Aston Villa, Jack Grealish.
Diklaim The Daily Mail, City akan mencoba mewujudkan transfer itu. Mereka akan mencoba untuk melepas tawaran perdana untuk Grealish dalam waktu dekat ini.
Simak situasi transfer Grealish di bawah ini.
Cek Ombak
Menurut laporan tersebut, City akan mencoba tes ombak ke Aston Villa untuk transfer Grealish.
Mereka kabarnya akan mencoba menawar sekitar 75 juta pounds untuk sang playmaker dalam waktu dekat ini.
Mereka ingin melihat apakah Aston Villa tergoda untuk menjualnya dengan tawaran tersebut.
Bakal Ditolak
Laporan itu mengklaim bahwa tawaran City itu kemungkinan besar akan ditolak.
Ini dikarenakan Villa sudah menetapkan batas bawah harga Grealish. Mereka ingin mendapatkan setidaknya 80 juta pounds untuk sang pemain.
Jadi City harus menaikkan tawaran mereka jika mereka serius ingin mendatangkan Grealish.
Transfer Besar
Selain Grealish ada satu pemain lain yang ingin didatangkan Manchester City.
Ia adalah Harry Kane yang mahar transfernya diperkirakan mencapai 150 juta pounds.
(The Daily Mail)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester City Lepas Tawaran Perdana untuk Jack Grealish
Liga Inggris 28 Juli 2021, 18:20
-
Bahkan Erling Haaland Merasa Harganya Tidak Masuk Akal
Bundesliga 28 Juli 2021, 04:30
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR