
Bola.net - Lionel Messi tidak jadi meninggalkan Barcelona pada musim panas ini. Meski begitu, Manchester City masih belum melupakan bintang Argentina tersebut.
Messi membuat heboh dunia sepak bola beberapa waktu lalu. Pemain berusia 33 tahun itu mengungkapkan keinginannya untuk hengkang dari Camp Nou.
Ada banyak klub papan atas Eropa yang kemudian dikaitkan dengan Messi. Namun, Manchester City disebut-sebut sebagai kandidat utama untuk merekrut La Pulga.
Messi dikabarkan ingin bereuni kembali dengan Josep Guardiola di Etihad Stadium. Akan tetapi, kepindahan itu pada akhirnya tidak terjadi.
Messi memutuskan untuk bertahan di Barcelona. La Pulga akan menghabiskan sisa kontraknya di Barcelona yang berakhir pada Juni 2021.
Belum Lupakan Messi
Keinginan City untuk mendapatkan Messi pada musim panas ini harus bertepuk sebelah tangan. Namun, direktur operasional City Omar Berrada memberikan jaminan bahwa The Citizens tidak melupakan penyerang Barcelona tersebut.
"Jika Messi meninggalkan Barcelona dan transfernya terbuka untuk negosiasi, maka kami akan menjajaki opsi itu," kata Berrada kepada Athletic.
Rekrut Messi Tahun Depan
Messi bisa meninggalkan Barcelona secara gratis pada tahun depan. Berrada juga mengakui bahwa mereka akan mempertimbangkan untuk merekrutnya di musim panas nanti jika memungkinkan.
"Kalau jadi kemungkinan nyata, pasti akan kami pertimbangkan," katanya.
"Dia jelas pemain terbaik di dunia, jadi saya pikir klub mana pun akan senang memiliki Messi di tim mereka, tapi itu tidak berhasil."
Sumber: Marca
Baca Juga:
- Respect! Manchester City Turut Selamati Marcus Rashford atas Gelar MBE dari Kerajaan Inggris
- Manchester City Bantah Sempat Dekati Kalidou Koulibaly
- Tahun Depan, Manchester City Pastikan Siap Membeli Lionel Messi dari Barcelona
- Peringatan Ilkay Gundogan: Covid-19 Bukan Bahan Bercandaan!
- 10 Penjaga Gawang Terbaik Dunia Saat Ini (Bagian 1)
- Ikat Kontrak Baru, Kevin De Bruyne Dapat Gaji Selangit di Manchester City
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Duitnya Ada, Manchester City Siap Boyong Messi Musim Depan
Liga Inggris 11 Oktober 2020, 20:13
-
Kata Kevin de Bruyne, Manchester City Tidak Butuh Lionel Messi
Liga Inggris 11 Oktober 2020, 07:02
-
MU dan Man City Dianggap Melakukan Kesalahan Tak Rekrut Thomas Partey
Liga Inggris 11 Oktober 2020, 01:15
-
Manchester City Masih Belum Melupakan Lionel Messi
Liga Inggris 11 Oktober 2020, 00:30
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR