Bola.net - - Manajer Chelsea, Maurizio Sarri, tidak menampik jika penyerang Alvaro Morata tampil buruk di laga uji coba kontra Perth Glory. Tapi, Sarri masih memberi kesempatan bagi Morata agar tampil lebih apik.
Morata selama ini memang disebut bakal dilego oleh Chelsea. Penyerang asal Spanyol tidak memberi kesan yang cukup impresif pada putaran kedua musim 2017/18 lalu. Apalagi, dia juga kerap dilanda cedera.
Di tengah rumor transfer yang sedang beredar, Morata tetap masuk dalam daftar skuat pramusim Chelsea. Dari dua laga yang sudah dimainkan, pemain 25 tahun juga selalu bermain.
Dari dua pertandingan pramusim, Sarri menyebut Morata tampil buruk saat jumpa klub asal Australia, Perth Glory. Tapi, ada kemajuan yang cukup berarti saat dia diturunkan di pertandingan melawan klub Serie A, Inter Milan.
Morata Main Buruk

Morata dipercaya tampil sejak menit pertama di laga melawan Perth Glory dan bermain sebagai penyerang tengah. Eks pemain Real Madrid berada di atas lapangan hingga menit ke-61, sebelum digantikan oleh Tammy Abraham.
Tak ada gol yang dicetak oleh Morata di laga tersebut. Chelsea menang dengan skor 1-0 lewat gol yang dicetak oleh Pedro Rodriguez pada menit ke-5.
"Saya masih menunggu penampilan terbaik Morata. Pada pertandingan pertama melawan Perth Glory, Morata memang tidak bermain dengan bagus," ucap Sarri.
Morata sepanjang musim 2017/18 lalu, mampu mencetak 11 gol di Premier League untuk Chelsea. Tapi, sebagian besar gol tersebut dia cetak pada putaran pertama musim.
Mulai Membaik

Meskipun bermain tak impresif di laga melawan Perth Glory, Sarri tetep memberi kepercayaan pada Morata. Dia kembali tampil sejak menit awal di laga kontra Inter Milan. Morata bermain selama 65 menit di laga yang dimenangkan Chelsea lewat adu penalti.
Meskipun tak mencetak gol, Sarri melihat sudah ada perkembangan signifikan dari permainan Morata.
"Pada laga melawan Inter, terutama pada 30 menit pertama, dia mengalami peningkatan pesat. Saya puas dan saya sangat percaya padanya untuk masa depan Chelsea," tandas eks pelatih Napoli.
Simak Video Menarik Ini

[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kata Sarri, Jorginho Pemain Yang Luar Biasa
Liga Inggris 29 Juli 2018, 23:50
-
Liga Italia 29 Juli 2018, 21:45

-
Highlights ICC: Chelsea 1-1 Inter Milan (5-4)
Open Play 29 Juli 2018, 20:04
-
Maurizio Sarri Sebut Morata Bermain Buruk
Liga Inggris 29 Juli 2018, 18:34
-
Chelsea Siap Bajak Aaron Ramsey
Liga Inggris 29 Juli 2018, 17:48
LATEST UPDATE
-
Enzo Maresca Dikabarkan Ingin Latih MU, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 3 Januari 2026, 19:03
-
Ealah! Kobbie Mainoo Ternyata Tidak Berencana Tinggalkan Manchester United
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:52
-
Ruben Amorim Faktor Ini Bisa Buat MU Ketar-ketir di Kandang Leeds United!
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:43
-
Prediksi Lazio vs Napoli 4 Januari 2026
Liga Italia 3 Januari 2026, 18:30
-
Terungkap, MU Tutup Pintu 'Balikan' dengan James Garner
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:21
-
Manchester United Percepat Proses Transfer Carlos Baleba?
Liga Inggris 3 Januari 2026, 18:06
-
Prediksi Aston Villa vs Nottingham Forest 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:54
-
Prediksi BRI Super League: Malut United vs PSBS Biak 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 17:45
-
Prediksi Wolves vs West Ham 3 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 17:15
-
Daftar Pembalap Indonesia yang Berlaga di Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
-
Jadwal Lengkap Idemitsu Moto4 Asia Cup 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 17:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR