
Bola.net - Penyerang Tottenham Hotspurs, Son Heung-min mengungkapkan perasaannya setelah manajer Antonio Conte kehilangan pekerjaannya di klub. Heung-min sangat menyesal dan mengakui bahwa dia merasa bertanggung jawab atas kepergian Conte.
Pada Senin (27/3/2023), Spurs mengumumkan mereka telah mencapai 'kesepakatan bersama' dengan Conte untuk berpisah. Sebagai gantinya, Cristian Stellini telah ditunjuk sebagai manajer sementara hingga akhir musim.
Kepergian pelatih asal Italia itu diperkirakan setelah pertandingan sebelum jeda internasional melawan Southampton yang berakhir seri dengan skor 3-3. Conte sempat mengecam pemain The Lilywhites, menyebut mereka egois dan tidak mau bermain di bawah tekanan.
Selain itu, perselisihan dengan manajemen klub membuat keputusan mengganti Conte semakin jelas. Hingga kini, Tottenham masih berada di urutan keempat Premier League, di bawah Arsenal, Manchester City, dan Manchester United.
Merasa Bertanggung Jawab
Son Heung-min merasa ia juga mempengaruhi kepergian Conte dari Tottenham. Son belum berhasil tampil maksimal sebagai pemain lini depan Spurs musim ini. Pemain asal Korea Selatan itu bermain dengan performa yang menurun, jauh berbeda dengan musim lalu.
"Saya sangat menyesal sebagai pemain. Saya seharusnya menunjukkan sisi saya yang lebih baik kepadanya dan membantu tim lebih banyak, tetapi saya tidak bisa melakukannya," ungkap pemain bernomor punggung 7 tersebut.
"Conte memiliki kemampuan dan pengalaman, dia akan mendapatkan hasil yang baik kemanapun dia pergi di bab selanjutnya dari perjalanannya, dan saya tentu saja akan mendukungnya."
Kini Premier League akan kembali mengakhiri musimnya dan ada tanda-tanda Spurs akan berakhir tanpa trofi lagi. Sebelumnya, Heung-min berhasil tampil memukau pada musim lalu di bawah asuhan Conte, ia mampu mencetak 23 gol dan sembilan assist serta menjadi top skor Premier League.
Sedangkan musim ini, ia hanya berhasil mencetak enam gol dan empat assist dari 26 pertandingan Premier League. Pemain usia 20 tahun tersebut merasa bertanggung jawab atas kondisi yang terjadi.
"Untuk beberapa pertandingan tersisa, saya ingin menyelesaikan musim ini dengan baik bersama rekan satu tim saya."
Sumber: Metro
Penulis: Etza Niki Thalita (Peserta Magang Merdeka 2023)
Klasemen Premier League 2022/2023
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Apakah Bukayo Saka Winger Kanan Terbaik di Dunia Saat Ini?
- 4 Gol dari 2 Laga Bersama Skotlandia, Scott McTominay Kirim Sinyal untuk Erik ten Hag
- 3 Pemain Manchester United jadi Kapten untuk Negaranya di Jeda Internasional Maret 2023
- Harry Kane, Kepingan Terakhir yang Dibutukan MU untuk Jadi Tim Juara!
- Erik ten Hag Dapat Pujian untuk Cara Bereskan 'Kasus Cristiano Ronaldo'
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diprediksi Kembali ke Italia, Conte Pilih Juventus Atau Inter Milan?
Liga Italia 29 Maret 2023, 03:03
-
Bintang Tottenham Merasa Bertanggung Jawab Atas Kepergian Antonio Conte
Liga Inggris 29 Maret 2023, 01:16
LATEST UPDATE
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
-
Skuad Lengkap Real Madrid untuk Piala Super Spanyol 2026: Tanpa Kylian Mbappe
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 22:04
-
CPNS 2026: Syarat Pendaftaran dan Waspada Hoaks yang Mengintai
News 6 Januari 2026, 21:54
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

























KOMENTAR