Bola.net - - Pemain Manchester United, Henrikh Mkhitaryan, belum lama ini menyebut gol akrobatik yang ia buat ke gawang Sunderland sebagai gol terbaik dalam karirnya.
Mkhitaryan masuk sebagai pemain pengganti untuk memastikan timnya menang 3-1 atas Sunderland di Old Trafford.
Pemain Armenia mengatakan bahwa itu adalah gol terbaiknya, meski ada banyak yang mengatakan gol harusnya dianulir karena offside.
"Itu adalah gol terbaik yang pernah saya cetak. Saya amat senang. Hal pertama yang saya lakukan adalah melihat ke asisten wasit dan saya melihat itu tidak offside, jadi saya melakukan selebrasi. Saya mengharap bola akan ada di depan saya, dan saya kemudian sadar," tutur Mkhitaryan pada MUTV.
"Begitu bola di belakang saya, hal yang saya bisa lakukan adalah backheel, jadi saya melakukannya dan itu berhasil."
Mkhitaryan sendiri bermain lagi untuk kali pertama usai sebelumnya absen karena menderita cedera di pertandingan melawan Tottenham.
"Saya tidak punya masalah mengenai cedera di masa lalu, jadi saya amat bahagia bisa kembali dan saya bahagia bisa kembali membantu tim," lanjutnya.
"Saya akan coba melakukan yang terbaik untuk pertandingan berikutnya. Amat penting kami berada di kondisi terbaik dan terus bermain seperti ini."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gol Scorpion Mkhitaryan Disamakan Dengan Aksi Fenomenal Higuita
Liga Inggris 27 Desember 2016, 23:54
-
Duo Manchester Incar Bek Kiri Juventus
Liga Inggris 27 Desember 2016, 23:53
-
Blind Juga Ikut Kirim Pujian untuk Ibrahimovic
Liga Inggris 27 Desember 2016, 23:29
-
Mkhitaryan Puji Pengaruh Besar Ibrahimovic untuk MU
Liga Inggris 27 Desember 2016, 23:17
-
Setelah Lindelof, MU Tuntaskan Transfer Semedo?
Liga Inggris 27 Desember 2016, 22:51
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR