
Bola.net - Jurgen Klopp punya penjelasan menarik soal kegagalan penalti Mohamed Salah pada duel lawan Bournemouth. Menurut, Salah mungkin gagal karena Liverpool sudah lama tidak mendapat penalti.
Liverpool harus bertandang ke Vitality Stadium pada pekan ke-27 Premier League, Sabtu (11/3/2023) malam WIB. Melawan sang tuan rumah Bournemouth, The Reds kalah dengan 1-0.
Liverpool kebobolan pada menit ke-28 dari aksi Philip Billing. Lalu, pada menit ke-69, The Reds punya kesempatan untuk menyamakan skor melalui eksekusi penalti Mohamed Salah.
Hanya saja, Salah gagal memanfaatkan momen tersebut untuk menjadi gol. Sepakan eks pemain AS Roma itu melenceng dari gawang Bournemouth. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Liverpool Lama tak Dapat Penalti
Meskipun gagal menjalankan tugas sebagai eksekutor penalti, Mohamed Salah mendapat pembelaan dari Klopp. Menurut sang manajer, Salah lantaran Liverpool cukup lama tidak mendapat penalti.
"Penalti terakhir yang kami dapatkan di liga sudah lama terjadi dan itu benar-benar hipotetis tetapi jika kami mencetak gol di sana, permainan bisa berubah," kata Klopp.
"Itu tidak membuat performa lebih baik tetapi setidaknya bisa mengubah hasil. Dia mencetak gol, dia mencetak banyak gol tapi dia gagal mengeksekusi penalti, begitulah hidup," tambah Klopp.
Benarkah Klaim Jurgen Klopp Soal Penalti?

Jurgen Klopp menyebut Liverpool sudah lama tidak penalti di Premier League. Benarkah begitu?
Klopp benar. Liverpool memang sangat lama tak mendapat penalti di Premier League. Penalti terakhir mereka dapat pada April 2022, ketika berjumpa Watford. Ketika itu, eksekutor penalti Liverpool adalah Fabinho. Setelah itu, Liverpool butuh 32 laga untuk mendapat penalti lagi.
Sementara itu, jika hitungannya pada semua kompetisi yang diikuti, kali terakhir Salah mengambil penalti terjadi pada Oktober 2022. Ketika itu, Liverpool berjumpa Rangers pada laga Liga Champions dan mereka menang 2-0.
Sumber: BBC Sport, Opta
Klasemen Premier League 2022/2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Apes! Rumah Mohamed Salah di Mesir Dibobol Maling
Liga Inggris 12 Maret 2023, 23:50
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 11-12 Maret 2023
Liga Inggris 12 Maret 2023, 16:14
-
Cabut dari Liverpool, Roberto Firmino Bakal Gabung Barcelona?
Liga Spanyol 12 Maret 2023, 16:00
-
Kalah dari Bournemouth, Jurgen Klopp Mulai Cemaskan Rekor Tandang Liverpool
Liga Inggris 12 Maret 2023, 09:45
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR