
Bola.net - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta diberitakan sudah menyusun daftar belanja timnya di musim panas nanti. Pelatih asal Spanyol itu diberitakan lebih memprioritasksan membeli gelandang bertahan di musim panas nanti.
Arteta yang mulai menjabat sebagai manajer Arsenal beberapa bulan yang lalu diyakini tidak puas dengan performa timnya. Ia disebut kecewa dengan kualitas pemain yang dimiliki The Gunners saat ini sehingga ia ingin belanja pemain berkualitas di musim panas nanti.
Banyak pakar memprediksi bahwa Arteta akan memprioritaskan transfer bek baru. Maklum, pertahanan Arsenal dalam tiga musim terakhir sangat bermasalah sehingga sektor itu ingin segera dibenahi oleh sang manajer.
The Mirror mengabarkan bahwa prioritas transfer Arteta bukanlah bek tengah. Ia diberitakan lebih memprioritaskan membeli gelandang bertahan di musim panas nanti.
Mengapa Arteta lebih memprioritaskan belanja gelandang bertahan? Simak informasinya di bawah ini.
Peran Krusial
Menurut laporan tersebut, Arteta memandang bahwa sosok gelandang bertahan sangat krusial dalam taktiknya.
Ia menilai bahwa dua gelandang bertahan Arsenal saat ini, Granit Xhaka dan Lucas Torreira tidak punya karakteristik yang tepat untuk skema permainannya. Alhasil performa Arsenal sejauh ini masih jauh dari kata maksimal.
Arteta percaya skemanya bakal berjalan dengan lebih baik jika timnya memiliki gelandang bertahan yang ciamik. Itulah mengapa Arteta lebih memprioritaskan transfer gelandang bertahan.
Beri Proteksi
Alasan lain Arteta memprioritaskan belanja gelandang bertahan karena sang pemain diharapkan bisa memberikan proteksi kepada lini pertahanan timnya.
Arteta menyadari bahwa opsi bek bagus yang tersedia di musim panas nanti cukup terbatas. Jikalau ada pun, harganya terlalu tinggi untuk digapai oleh Arsenal.
Dengan adanya gelandang bertahan yang bagus, Arteta berharap bahwa sang pemain bisa memberikan tambahan tenaga saat bertahan sehingga lini pertahanan mereka bakal lebih sulit ditembus sembari ia mencari bek yang berkualitas.
Dana Terbatas
Arsenal diberitakan tidak punya banyak dana untuk belanja di musim panas nanti.
Untuk itu Arteta dituntut untuk belanja dengan cermat dan menyesuaikan dengan kebutuhan timnya di musim panas nanti.
(The Mirror)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Thierry Henry: Main di Arsenal Lebih Mudah Daripada di Barcelona
Liga Inggris 4 Mei 2020, 22:00
-
Eks Arsenal Ini Heran Mengapa Ozil Begitu Sering Panen Kritikan
Liga Inggris 4 Mei 2020, 21:44
-
Dua Hal Ini Bikin Ramsey Tinggalkan Arsenal dan Gabung Juventus
Liga Italia 4 Mei 2020, 20:15
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR