
Bola.net - Spekulasi masa depan Jesse Lingard di Manchester United memasuki babak baru. Sang playmaker dilaporkan masuk dalam radar transfer PSG di musim panas ini.
Lingard saat ini baru pulang ke Manchester United. Sejak bulan Januari kemarin, ia dipinjamkan ke klub EPL lainnya, West Ham selama setengah musim.
Di West Ham, Lingard tampil dengan sangat impresif. Ia membuat sejumlah gol dan assist, sehingga beberapa klub top Eropa tertarik menggunakan jasanya.
Dilansir Manchester Evening News, peminat Lingard bertambah satu. PSG dilaporkan tertarik untuk memboyongnya di musim panas nanti.
Simak situasi transfer Lingard di bawah ini.
Incaran Pochettino
Menurut laporan tersebut, Mauricio Pochettino sangat tertarik untuk menggunakan jasa Lingard.
Ia menilai sang playmaker memiliki kemampuan yang apik. Ia percaya Lingard bisa menambah dinamisme di lini serang PSG musim depan.
Itulah mengapa ia meminta manajemen PSG untuk mengajukan tawaran untuk Lingard di musim panas nanti.
Tunggu Hingga Pra Musim
Menurut laporan yang sama, Lingard akan menunda semua pembicaraan terkait masa depannya hingga sesi pra musim MU.
Ia dilaporkan ingin berbicara dengan Solskjaer. Ia ingin mengetahui bagaimana perannya di skuat Manchester United pada musim depan.
Ketika ia sudah mendapatkan jawaban itu, baru ia menentukan apakah bertahan atau pergi dari Old Trafford.
Kontrak Menipis
Kontrak Lingard di MU akan habis di tahun 2022 mendatang.
Setan Merah dilaporkan bisa melepas Lingard di kisaran angka 30 juta pounds di musim panas ini.
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSG Tertarik Boyong Lord Lingardinho?
Liga Inggris 16 Juni 2021, 21:00
-
Abaikan Chelsea, Achraf Hakimi Pilih Berlabuh ke PSG
Liga Inggris 16 Juni 2021, 17:00
-
PSG Diam-diam Susun Rencana Pembajakan Paul Pogba
Liga Inggris 16 Juni 2021, 16:05
LATEST UPDATE
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR