Bola.net - - Rencana Inter Milan untuk menggaet Romelu Lukaku mendapatkan pesaing baru. Klub kaya asal Prancis, PSG diberitakan juga ingin mendatangkan striker Manchester United tersebut di musim panas nanti.
Seperti yang sudah diketahui, Inter Milan baru saja menunjuk pelatih baru. Mereka resmi menggaet mantan pelatih Chelsea, Antonio Conte sebagai juru taktik mereka untuk tiga tahun ke depan.
Conte sendiri diberitakan sudah menyusun daftar transfernya. Salah satu pemain yang ingin ia datangkan ke Giuseppe Meazza adalah penyerang Manchester United, Romelu Lukaku.
Namun menurut laporan The Express, Inter bukan peminat tunggal untuk striker Timnas Belgia tersebut. Klub kaya asal Prancis, PSG juga diberitakan tertarik memboyong sang striker.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui manuver transfer PSG untuk Lukaku.
Gantikan Cavani
Laporan tersebut mengklaim bahwa alasan PSG mencoba mendatangkan Lukaku adalah karena mereka tengah mencari pengganti untuk ujung tombak mereka, Edinson Cavani.
Penyerang asal Uruguay itu diberitakan akan meninggalkan Parc Des Princes di musim panas nanti. Ia disebut akan bergabung dengan klub Spanyol, Atletico Madrid.
Kepergian Cavani ini membuat PSg harus mencari pengganti di lini serang mereka, dan mereka menilai Lukaku akan menjadi opsi yang sangat bagus untuk lini serang mereka musim depan.
Harga Mahal
Menurut laporan yang sama, pihak Manchester United tidak akan menghalangi kepergian Lukaku di musim panas nanti.
Pelatih mereka, Ole Gunnar Solskjaer dikabarkan tidak memasukan Lukaku dalam rencana jangka panjangnya, karena sang striker tidak cocok dengan skema yang ia racik. Untuk itu ia terbuka untuk kehilangan sang striker di musim panas nanti.
Namun pihak United diberitakan meminta bayaran sebesar 80 juta pounds untuk mahar transfer Lukaku, sehingga jika ada klub yang memenuhi tuntutan mereka, maka mereka dengan senang hati melepaskan sang striker.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inikah Pengganti Ander Herrera di Skuat Manchester United?
Liga Inggris 3 Juni 2019, 15:20
-
Minggu Ini, MU Umumkan Perekrutan Thomas Meunier
Liga Inggris 3 Juni 2019, 11:00
-
Saingi Inter Milan, PSG Juga Buru Romelu Lukaku
Liga Inggris 3 Juni 2019, 10:20
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR