
Bola.net - - Mantan bintang Premier League, Graeme Souness, menilai sosok Raheem Sterling telah menampilkan performa yang begitu apik. Bahkan, Sterling dirasa layak untuk mendapat gelar pemain terbaik musim 2018/19.
Sterling mencetak dua gol untuk membantu Manchester City menang atas Crystal Palace pada pekan ke-34 Premier League akhir pekan ini. The Citizen menang dengan skor 1-3. Untuk Sterling, kini sudah 17 gol yang dia cetak di Premier League.
Jika ditambah dengan jumlah assistnya yang mencapai angka sembilan, maka pemain berusia 24 tahun itu terlibat dalam terciptanya 26 gol Manchester City. Kombinasi paling banyak dibanding dengan pemain-pemain lainnya di Premier League.
Simak pernyataan Graeme Souness yang merasa Sterling layak mendapat gelar pemain terbaik Premier League di bawah ini.
Berikan Saja Gelarnya Pada Sterling
Dengan catatan statistik yang begitu mentereng, Graeme Souness merasa bahwa Sterling adalah sosok paling tepat untuk jadi pemain terbaik Premier League pada musim 2018/19. Bahkan, terlepas dari apa yang terjadi pada akhir musim, siapa yang akan juara.
"Bagi saya, saya akan memberikannya sekarang, pemain terbaik musim ini. Dia tampil luar biasa, untuk semua alasan, dia pemain yang sensasional," ucap Graeme Souness dikutip dari Sky Sports.
Sterling, di mata Graeme Souness, telah jadi pemain dengan perkembangan yang sangat pesat dalam dua musim terakhir. Bukan lagi mengandalkan kemampuan lari dan menggiring bola, Sterling juga amat efektif dalam memanfaatkan peluang jadi gol.
"Dia baru berusia 24 tahun, masih banyak hal yang akan datang darinya. Saya rasa 17 gol masih belum cukup baginya. Dia memang bukan penyelesai yang klinis dan saya yakin dia layak menerimanya. Dia berada di posisi yang memungkinkan cetak banyak gol," papar Graeme Souness.
Bisa Lebih Baik
Dengan kemampuan penempatan diri yang makin baik, Graeme Souness menilai bahwa Raheem Sterling bisa jadi pemain yang lebih baik lagi. Termasuk dalam jumlah gol yang dicetaknya. Sterling bisa lebih produktif.
"Sterling harusnya bisa mencetak 20 gol setiap musim dengan Manchester City. Tapi, saya pikir dia akan mencetak gol lebih banyak lagi. Dia hanya akan jadi lebih baik dan lebih baik lagi," ucap Graeme Souness.
"Gol pertama yang dicetaknya [ke gawang Palace] sangat luar biasa. Itu tidak mudah bagi penjaga gawang, itu sungguh brilian. Dia mampu mencetak gol dengan baik dan juga mampu memberikan banyak assist," tutup Graeme Souness.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tekanan Makin Membesar, Van Dijk Tak Merasa Tegang
Liga Inggris 15 April 2019, 22:24
-
Sterling: Perburuan Gelar Juara Akan Berlangsung Sampai Akhir
Liga Inggris 15 April 2019, 20:14
-
Mourinho Halangi De Bruyne Jadi Anak Asuh Jurgen Klopp
Liga Inggris 15 April 2019, 19:41
-
Alex Ferguson Meyakini MU Bakal Bantu Liverpool Juara EPL
Liga Inggris 15 April 2019, 19:10
-
Sudah 17 Gol, Berikan Saja Gelar Pemain Terbaik pada Raheem Sterling Saja
Liga Inggris 15 April 2019, 15:02
LATEST UPDATE
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR