
Bola.net - Sebuah pengakuan dibuat oleh Simone Inzaghi. Allenatore Inter Milan itu menyebut ia cukup sulit menentukan line up timnya di partai Derby Della Madoninna nanti.
Inter Milan akan dihadapkan dengan sebuah partai sarat gengsi di malam ini. Nerazzurri akan menggelar partai bertajuk Derby Della Madoninna menghadapi sang tetangga, AC Milan.
Kondisi Inter Milan jelang laga ini bisa dikatakan cukup sempurna. Mereka meraih hasil apik di tiga pertandingan pertama Serie A musim ini dan tidak ada satupun pemain mereka yang cedera.
Inzaghi mengakui bahwa situasi ini cukup membuatnya sakit kepala. "Saya harus membuat keputusan yang berat [untuk menentukan line up] namun saya senang untuk melakukannya." ujar Inzaghi kepada Football Italia.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Kondisi Semua Fit
Inzaghi mengaku cukup sakit kepala karena seluruh timnya berada dalam kondisi yang baik jelang laga ini.
Jadi ia bingung menentukan siapa yang harus ia mainkan sebagai starter menghadapi Inter Milan nanti.
"Saya rasa semua pemain kami bisa tampil di pertandingan ini. Semuanya berlatih dengan baik, maka saya harus membuat keputusan siapa yang akan tampil," sambung Inzaghi.
Jadi Berkah
Meski mengalami kesulitan dalam menentukan line up, Inzaghi mengaku senang dengan kondisinya saat ini.
Ia bersyukur semua pemainnya berada dalam kondisi yang fit sehingga ia bisa menurunkan tim terbaik mereka jelang laga ini.
"Di musim lalu, saya sempat mengalami situasi di mana saya tidak punya pilihan di tim saya karena banyak yang cedera. Namun sekarang situasinya sudah berubah dan Inter telah jadi tim yang lebih baik," ia menandaskan.
Lanjutkan Rekor
Inter Milan sendiri berharap bisa memperpanjang rekor positif mereka saat jumpa AC Milan.
Nerazzurri selalu menang di empat derbi terakhir dan mereka akan membidik kemenangan kelima mereka nanti malam.
Klasemen Serie A
(Football Italia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Serie A Inter vs Milan di Vidio
Liga Italia 16 September 2023, 21:00 -
Jadwal AC Milan Hari Ini, Sabtu 16 September 2023: Waktunya Derby della Madonnina
Liga Italia 16 September 2023, 18:59 -
Derby Della Madoninna, AC Milan Berharap Tuah Rafael Leao dan Olivier Giroud
Liga Italia 16 September 2023, 12:40 -
Lupakan Musim Lalu, Inter Milan Siap Menangkan Lagi Derby Della Madoninna
Liga Italia 16 September 2023, 12:00
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto2 Mandalika 2025: Manuel Gonzalez Tercepat, Asapi Daniel Holgado
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:54 -
Manchester United Diminta Mainkan Mbeumo di Depan Demi Kembalikan Performa Bruno
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:42 -
Di-Backing Sir Jim Ratcliffe, Ruben Amorim Belum akan Dipecat MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:39 -
Manchester United Boleh Kok Angkut Adam Wharton, Tapi....
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:22 -
Prediksi Real Madrid vs Villarreal 5 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 13:14 -
Haram Hukumnya Sunderland Remehkan MU: Mereka Tim yang Berbahaya!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:02 -
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR