Bola.net - - Juara bertahan Serie A, Juventus sudah memiliki manuver transfer baru untuk mendaratkan Aaron Ramsey. Si Nyonya Tua dikabarkan siap menawarkan kiper muda mereka, Emil Audero sebagai kompensasi kepindahan Ramsey ke Turin bulan ini.
Selama beberapa bulan terakhir, Juventus diberitakan menjadi klub terdepan untuk mendapatkan tanda tangan Ramsey. Mereka disebut akan merekrut gelandang Timnas Wales itu di musim panas nanti setelah sang pemain memutuskan tidak memperpanjang kontraknya di Arsenal.
Meski dirumorkan sudah mengunci tanda tangan Ramsey di musim panas nanti, Juventus dikabarkan ingin mempercepat kedatangan sang pemain. Pasalnya mereka membutuhkan tenaga Ramsey untuk persiapan babak knockout Liga Champions yang akan digelar bulan depan.
Dilansir Tuttosport, Juventus sudah punya cara untuk membujuk Arsenal untuk melepaskan Ramsey lebih cepat. Mereka kabarnya akan menawarkan Emil Audero ke Arsenal agar Ramsey bisa pindah ke Turin sebelum akhir bulan ini.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui manuver transfer Juve selengkapnya.
Tidak Mau Dilepas
Sebelumnya Juventus terkendala untuk mendatangkan Ramsey lebih cepat karena pihak Arsenal ingin mempertahankan sang gelandang hingga akhir musim nanti.
Mereka menilai kehadiran Ramsey masih cukup vital di lini tengah mereka. Terlebih mereka masih belum bisa mengamankan satu tempat di empat besar Premier League musim ini.
Alhasil mereka berencana untuk menggunakan tenaga Ramsey sampai detik terakhir kontraknya dan nantinya ia akan dilepas secara cuma-cuma ke Juventus.
Tawarkan Kiper
Namun laporan yang sama mengklaim, Juventus sudah memiliki senjata untuk membujuk Arsenal melepas Ramsey lebih cepat. Mereka kabarnya akan menawarkan kiper muda mereka, Emil Audero ke London Utara.
Seperti yang sudah diketahui, The Gunners akan kehilangan satu kiper di musim panas nanti. Adalah sosok Petr Cech yang sudah mengonfirmasi akan gantung sepatu begitu musim 2018/2019 berakhir.
Arsenal sendiri dirumorkan tertarik mendatangkan Audero sebagai pelapis Bernd Leno di bawah mistar gawang mereka, dan Juventus menilai ketertarikan Arsenal ini bisa menjadi celah untuk merekrut Ramsey lebih cepat.
Performa Apik
Audero sendiri saat ini tengah dipinjamkan ke Sampdoria, di mana ia tercatat mengemas 20 penampilan bagi Il Samp di Serie A musim ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks Bomber Chelsea Ini Ragukan Perekrutan Higuain
Liga Inggris 24 Januari 2019, 22:21
-
Manchester City Susun Rencana Pembajakan Paulo Dybala
Liga Inggris 24 Januari 2019, 14:40
-
Juventus Siapkan Emil Audero Sebagai Pelicin Transfer Aaron Ramsey
Liga Italia 24 Januari 2019, 12:40
-
Juventus Patok Harga 10 Juta Euro untuk Benatia
Liga Italia 24 Januari 2019, 07:54
-
Gonzalo Higuain Resmi Gabung Chelsea
Liga Inggris 24 Januari 2019, 03:49
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR