Nerazzuri mengantongi modal berharga jelang laga tandang pertamanya di musim 2015/16 ini. Pasukan Roberto Mancini sebelumnya berhasil mengalahkan Atalanta dengan skor 1-0 di Giuseppe Meazza.
Raihan tiga poin di pekan pertama lalu tentu saja memompa rasa percaya diri Inter menyusul penampilan yang mengecewakan di sesi pramusim. Terlebih para rival Inter seperti Juventus dan AC Milan kalah di pertandingan perdana.
Carpi merasakan promosi ke Serie A untuk pertama kalinya setelah menjadi penguasa Serie B musim lalu. Namun minimnya pengalaman bermain di kasta tertinggi membuat pasukan Fabrizio Castori mempunyai masalah besar.
Sampdoria menjadi mimpi buruk pertama Carpi di musim pada pekan lalu. Walter Zenga dan anak buahnya menang telak dengan skor 5-2 di Stadio Luigi Ferraris. Hasil ini tentunya menjadi modal yang buruk jelang menjamu Inter.
Inter yang mempunyai kedalaman skuat yang lebih mumpuni akan menjadi lawan yang tidak seimbang bagi Carpi. Apalagi Inter pernah menghajar i Biancorossi dengan skor telak 4-2 dalam ajang persahabatan bulan Juli lalu.
Nerazzuri tentunya sangat diunggulkan meraih tiga poin dalam lawatannya kali ini. Sayangnya ambisi tim asal kota Milan untuk meraih poin absolut di laga ini menemui sedikit kendala dengan absennya bomber utama Mauro Icardi karena cedera.
Meskipun begitu, Mancini seharusnya tidak perlu khawatir. Penampilan menjanjikan dari Stevan Jovetic di lini depan siap menutupi absennya Icardi. Kemungkinan Rodrigo Palacio akan diplot sebagai pendampingnya.
*Perkiraan susunan pemain, statistik kedua tim serta prediksi skor bisa dilihat pada halaman selanjutnya. (bola/ada)
Perkiraan Susunan Pemain

Pelatih : Fabrizio Castori.
Inter Milan: Handanovic, Juan Jesus, Joao Miranda, Murillo, Santon, Medel, Kondogbia, Gnoukouri, Hernanes, Palacio, Jovetic.
Pelatih : Roberto Mancini.
Statistik Kedua Tim

15/07/15 Inter Milan 4 - 2 Carpi
Lima Pertandingan Terakhir Carpi
23/05/15 Carpi 0 - 0 Catania (Serie B)
15/07/15 Inter 4 - 2 Carpi (Friendly)
02/08/15 Perugia 1 - 0 Carpi (Friendly)
17/08/15 Carpi 2 - 0 Livorno (Coppa Italia)
24/08/15 Sampdoria 5 - 2 Carpi (Serie A)
Lima Pertandingan Terakhir Inter Milan
25/07/15 AC Milan 1 - 0 Inter Milan (Friendly)
27/07/15 Inter Milan 0 - 3 Real Madrid (Friendly)
03/08/15 Galatasaray 1 - 0 Inter Milan (Friendly)
17/08/15 Inter Milan 0 - 0 AEK Athens (Friendly)
24/08/15 Inter Milan 1 - 0 Atalanta (Serie A)
Prediksi

Dengan bermaterikan pemain yang cukup mencolok, Inter bisa dipastikan tidak akan pulang dengan tangan hampa. Bola.net memprediksi laga ini akan berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Inter.
Bagaimana dengan prediksi Bolaneters sendiri?
JANGAN LEWATKAN!!!
Data dan Fakta Serie A: Carpi vs Inter Milan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Carpi vs Inter Milan 31 Agustus 2015
Liga Italia 28 Agustus 2015, 19:01
-
Data dan Fakta Serie A: Carpi vs Inter Milan
Liga Italia 28 Agustus 2015, 19:00
-
Data dan Fakta Serie A: Roma vs Juventus
Liga Italia 28 Agustus 2015, 17:27
-
Prediksi Roma vs Juventus 30 Agustus 2015
Liga Italia 28 Agustus 2015, 17:26
-
Data dan Fakta Serie A: Milan vs Empoli 30 Agustus 2015
Liga Italia 28 Agustus 2015, 17:00
LATEST UPDATE
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR