Bola.net - AC Milan masih dalam keadaan terpuruk jika berkaca dari klasemen sementara Serie A. Namun belakangan, mereka mulai memancarkan harapan akan kebangkitan.
Kemenangan atas Bologna dalam laga pekan ke-15, Senin (9/12/2019), adalah contoh nyata. Seperti yang diketahui, mereka menuai kemenangan dengan skor 3-2 dalam laga yang berlangsung di Renao Dall'Ara tersebut.
Ketiga gol Milan dipersembahkan oleh Theo Hernandes, Giacomo Bonaventura, dan Krzysztof Piatek dari titik putih. Nama terakhir sendiri berhasil mengakhiri kemarau golnya yang terjadi pada musim ini.
Dan sebelum ini, Milan juga menuai hasil positif atas Parma berupa kemenangan dengan skor 1-0. Mereka pun berhasil menahan imbang Napoli pada pekan sebelumnya lagi saat bermain di San Siro.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Alasan Milan Bangkit
Pelan tapi pasti, derajat klub berjuluk Il Diavolo Roso itu di klasemen Serie A semakin membaik. Mereka kini berada di peringkat ke-10 dengan koleksi 20 poin.
Sang pelatih, Stefano Pioli, membagikan sedikit alasan mengapa Milan bisa bangkit di tangannya. Kata mantan pelatih Fiorentina itu, Rossoneri bisa bangkit karena para pemain kini mementingkan tim.
"Kualitas itu penting, tetapi semuanya sekarang bekerja untuk tim, mengorbankan dirinya sendiri, dan bukan sebuah kebetulan kalau kami meraih hasil sekarang," ujar Pioli usai pertandingan kepada Sky Sport Italia.
"Pergerakan dengan ataupun tanpa bola sudah membaik, kami memiliki pemain yang menyajikan sepak bola yang berkualitas, selama kami bisa mengkombinasikan dengan intensitas," lanjutnya.
Masih ada yang Kurang
Meskipun begitu, bukan berarti Pioli sudah puas dengan performa keseluruhan anak asuhnya. Ia menyoroti satu hal, yakni kemampuan tim untuk menyeleseikan pertandingan lebih dulu.
"Kami seharusnya bisa menuntaskan pertandingan ini lebih cepat, karena saat skor menjadi 3-2, apapun bisa terjadi, tapi kami menunjukkan bahwa kami sudah berada di jalur yang tepat," tutupnya.
Milan akan kembali bermain pada hari Minggu (15/12/2019) mendatang, dengan Sassuolo sebagai lawannya. Laga pekan ke-16 Serie A tersebut akan berlangsung di markas Milan, San Siro.
(Football Italia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Zlatan Ibrahimovic Datang, Krzysztof Piatek Hengkang?
Liga Italia 9 Desember 2019, 21:40
-
Agar Bisa Kalahkan Juventus, Inter Perlu Datangkan Tiga Pemain Ini
Liga Italia 9 Desember 2019, 20:19
-
Rapor Apik Piatek dan Hernandez di Laga Bologna vs AC Milan
Liga Italia 9 Desember 2019, 18:26
-
Ternyata, Inilah yang Membuat AC Milan Bangkit Kembali
Liga Italia 9 Desember 2019, 09:21
-
Hasil dan Klasemen Serie A: AC Milan Tembus 10 Besar
Liga Italia 9 Desember 2019, 08:25
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR