
Bola.net - - Menteri olahraga Imam Nahrawi memberikan dukungan kepada tim putri sepak takraw Indonesia yang menjadi korban kecurangan wasit saat melawan Malaysia di SEA Games 2017. Akibat insiden itu, Indonesia memutuskan untuk walk out (WO).
Bermain di Titiwangsa Indoor Stadium, Minggu (20/8) akhir pekan lalu, Indonesia memutuskan untuk WO karena menganggap wasit Muhammad Radi asal Singapura beberapa kali memberikan keputusan kontroversial. Keputusan melakukan WO itu diambil pada set kedua, saat Indonesia unggul 16-10 atas Malaysia.
Akibat keputusan WO itu, Indonesia pun dinyatakan kalah 0-2 atas Malaysia. Kekalahan ini menjadi yang kedua di cabang sepak takraw beregu putri SEA Games 2017 setelah sebelumnya Indonesia kalah dari Thailand.
"Keinginan kami untuk tetap sportif dan fair play tidak direspon dengan baik. Ini merupakan kecurangan yang luar biasa. Jangan menangis, ada saya di sini. Saya akan laporkan ini. Tetap semangat," hibur Menpora Imam Nahrawi di ruang ganti pemain Indonesia.
"Besok (hari ini-red), saya akan pantau langsung, karena hal ini tak boleh terjadi. Olahraga itu sportif. Sangat jahat kalau kemenangan diraih dengan curang. Kalian harus tetap semangat," tambahnya.
Di pertandingan terakhir hari ini, Senin (21/8), Indonesia akan menghadapi Filipina.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menpora Beri Dukungan Tim Sepak Takraw Usai Dicurangi Malaysia
Olahraga Lain-Lain 21 Agustus 2017, 09:22
-
Dua Emas untuk Jatim dari Sepak Takraw
Olahraga Lain-Lain 27 September 2016, 23:22
-
Sebut Sepak Takraw Dari Indonesia, Twitter Podolski 'Diserbu' Netizen Malaysia
Bolatainment 12 Desember 2014, 17:26
-
ISTAF Tawari Sumsel Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia
Olahraga Lain-Lain 28 Mei 2013, 10:03
-
Anjas Rivai Terpilih Jadi Ketum PB PSTI
Olahraga Lain-Lain 28 Desember 2012, 20:50
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR