
Bola.net - Pebalap Estrella Galicia 0,0 Marc VDS, Alex Marquez, berpeluang mengunci gelar dunia Moto2 2019 di Sirkuit Sepang, Malaysia, akhir pekan ini.
Marquez sejatinya telah menghadapi 'match point' perdananya di Sirkuit Phillip Island, Australia, akhir pekan lalu. Namun perebutan gelar terus berlanjut usai ia hanya finis kedelapan, sementara rival terdekatnya, Thomas Luthi (Dynavolt Intact GP), finis ketiga.
Saat ini, adik Marc Marquez tersebut duduk di puncak klasemen pebalap dengan 242 poin, diikuti Luthi dengan 214 poin, serta Brad Binder (Red Bull KTM Ajo) dengan 209 poin, dan Jorge Navarro (Speed Up Racing) dengan 199 poin.
Bagaimana cara Marquez mengunci gelar dunia pada Minggu (3/11/2019) nanti? Berikut skenario yang harus ia lakukan.
14 Skenario Alex Marquez Kunci Gelar
Marquez akan sukses mengunci gelar dunia di Sepang jika...
- menang, tak peduli di mana rivalnya finis
- finis ke-2, asal Luthi tidak menang
- finis ke-3, asal Luthi finis ke-4 atau lebih buruk, dan Binder tidak menang
- finis ke-4, asal Luthi finis ke-3 atau lebih buruk, dan Binder finis ke-2 atau lebih buruk
- finis ke-5 atau 6, asal Luthi finis ke-4 atau lebih buruk, dan Binder finis ke-3 atau lebih buruk
- finis ke-7 atau 8, asal Luthi finis ke-5 atau lebih buruk, dan Binder finis ke-3 atau lebih buruk
- finis ke-9, asal Luthi finis ke-6 atau lebih buruk, dan Binder finis ke-3 atau lebih buruk
- finis ke-10, asal Luthi finis ke-7 atau lebih buruk, Binder finis ke-4 atau lebih buruk, dan Navarro tidak menang
- finis ke-11, asal Luthi finis ke-8 atau lebih buruk, Binder finis ke-4 atau lebih buruk, dan Navarro tidak menang
- finis ke-12, asal Luthi finis ke-9 atau lebih buruk, Binder finis ke-5 atau lebih buruk, dan Navarro tidak menang
- finis ke-13, asal Luthi finis ke-10 atau lebih buruk, Binder finis ke-5 atau lebih buruk, dan Navarro tidak menang
- finis ke-14, asal Luthi finis ke-11 atau lebih buruk, Binder finis ke-6 atau lebih buruk, dan Navarro tidak menang
- finis ke-15, asal Luthi finis ke-12 atau lebih buruk, Binder finis ke-7 atau lebih buruk, dan Navarro finis ke-2 atau lebih buruk
- Gagal dapat poin atau gagal finis, asal Luthi finis ke-13 atau lebih buruk, Binder finis ke-8 atau lebih buruk, dan Navarro finis ke-2 atau lebih buruk
Akan Jadi Gelar Dunia Kedua
Jika berhasil mengunci gelar dunia musim ini, maka Marquez akan meraih gelar dunianya yang kedua, mengingat ia juga merupakan juara dunia Moto3 2014.
Untuk kedua kalinya pula ia bisa merayakan gelar dunia dengan sang kakak pada tahun yang sama, mengingat Marc Marquez telah mengunci gelar dunia MotoGP di Buriram, Thailand, pada awal Oktober.
Marquez juga berpeluang mempersembahkan gelar dunia ketiga untuk Marc VDS Racing, yang pernah meraih gelar dunia Moto2 2014 lewat Tito Rabat dan gelar 2017 lewat Franco Morbidelli.
Sumber: Marca
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alex Marquez Kunci Gelar Moto2 2019 di Malaysia Jika...
Otomotif 1 November 2019, 15:50
-
Jorge Martin Tolak Tawaran KTM ke MotoGP, Abaikan Ducati
Otomotif 1 November 2019, 15:20
-
Hasil FP2 Moto2 Malaysia: Jorge Martin Memimpin
Otomotif 1 November 2019, 14:06
-
Hasil FP1 Moto2 Malaysia: Tetsuta Nagashima Asapi Brad Binder
Otomotif 1 November 2019, 09:50
-
Tips dan Trik Nonton MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang
Otomotif 31 Oktober 2019, 15:28
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR