Bola.net - - Meski belum mendapat perpanjangan kontrak dari Ducati Corse dan dikabarkan tengah mempertimbangkan peluang pindah ke Suzuki Ecstar, Jorge Lorenzo belum mau menyerah dalam proses adaptasinya dengan Desmosedici GP18 tahun ini. Kepada Movistar, Lorenzo pun mengaku masih bersemangat mengejar ketertinggalan.
Usai sembilan musim membela Yamaha dan merebut tiga gelar dunia, Lorenzo pindah ke Ducati pada awal 2017 dan hingga kini mengalami paceklik kemenangan dan baru merebut tiga podium. Situasinya justru sangat kontras dengan sang tandem, yang tahun lalu justru merebut enam kemenangan dan duduk di peringkat runner up.
"Jika tandem Anda mengalahkan Anda, Anda tak punya alasan. Andaipun ada, itu hanya karena saya baru satu tahun mengendarai Ducati, sementara Dovi sudah enam tahun. Tapi bagaimanapun ia tetap melaju lebih cepat dari saya, dan saya harus belajar darinya untuk mengejar ketertinggalan performa," ujar Lorenzo.
Akibat kesulitan beradaptasi di Ducati, Lorenzo pun dikabarkan punya peluang untuk pindah ke Suzuki tahun depan, mengingat GSX-RR dikenal punya karakter yang cukup mirip dengan Yamaha YZR-M1. Meski begitu, lima kali juara dunia ini memastikan bahwa dirinya ingin membela Ducati sampai akhir karir.
"Saya ingin mengakhiri karir di Ducati, meraih target yang sudah saya patok. Jika tak sukses meraihnya, saya akan menganggap karir saya di MotoGP tak sempurna. Tapi pembalap memang selalu berganti tim dan Anda takkan pernah tahu. Tapi keinginan saya adalah membela Ducati untuk waktu lama," ungkapnya.
Por Fuera pun tak buru-buru dalam menentukan masa depannya. "Kami harus menunggu momen terbaik untuk memperpanjang kontrak, yakni saat hasil baik sudah kami raih. 'Harga' saya akan selalu tinggi, karena semua orang tahu kemampuan saya. Ini soal cara menghadirkan perbedaan," pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Belum Garang, Lorenzo Akui Harus Belajar dari Dovizioso
Otomotif 2 Mei 2018, 15:30 -
Inilah Cara Unik Jorge Lorenzo Tanggapi Kritikan Haters
Otomotif 2 Mei 2018, 10:00 -
Lorenzo: Rossi Selalu Menyontek Sejak Kembali ke Yamaha
Otomotif 26 April 2018, 11:15 -
Tardozzi: Lorenzo Harus Paham Ducati Tak Bisa Sediakan 'Yamaha'
Otomotif 25 April 2018, 15:15 -
Soal Insiden MotoGP Austin, Lorenzo Tolak Maaf Miller
Otomotif 25 April 2018, 09:30
LATEST UPDATE
-
Amorim Tegaskan Formasi Tiga Bek Bukan Biang Kerok Hasil Buruk Manchester United
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 06:30 -
Diterpa Kritik Tajam, Amorim Pilih Bertahan dan Pasrahkan Nasibnya ke Dewan MU
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:59 -
Usai Rabiot, AC Milan Incar Eks Juventus Lainnya untuk Reuni dengan Allegri
Liga Italia 4 Oktober 2025, 05:32 -
Bayern Coba Goda Jurrien Timber, Begini Respon Arsenal
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:06 -
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR