
Bola.net - - Sporting Director Ducati Corse, Paolo Ciabatti menyatakan bahwa mempertahankan Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo merupakan prioritas pihaknya untuk MotoGP 2019 dan 2020, dan ia akan segera melakukan pembicaraan dengan keduanya selama pramusim. Hal ini disampaikan Ciabatti kepada Crash.net.
Tahun 2018 merupakan musim keenam Dovizioso bersama Ducati, dan ia telah membuat Ducatisti 'jatuh hati' dengan performa gemilangnya musim lalu, juga berkat karakternya yang rendah hati, tak pernah bermasalah dan tak hidup glamor. Status Lorenzo yang merupakan lima kali juara dunia dan pekerja keras juga diyakini Ciabatti cocok dengan nilai-nilai Ducati.
"Idealnya, kami ingin mempertahankan kedua rider. Hal yang berharga bagi Ducati tak hanya soal apa yang dilakukan rider di lintasan, tapi juga caranya dilihat oleh fans kami. Kami harus menunggu, memahami apa yang bisa kami tawarkan, melihat pergerakan 'pasar', karena jika pabrikan lain mendekati rider kami, maka situasinya lebih rumit," ujarnya.
Di sisi lain, Ciabatti juga menyatakan tampaknya Ducati takkan lagi mengeluarkan biaya yang kelewat besar untuk gaji pembalapnya, seperti Lorenzo yang kabarnya mendapat bayaran 25 juta euro untuk musim 2017-2018. "Kami bakal senang mempertahankan mereka, tapi kami juga punya budget terbatas. Kami butuh biaya untuk mengembangkan motor," tuturnya.
"Saya rasa kami harus mulai mengamati situasi di beberapa pekan mendatang. Saya rasa masih terlalu dini untuk ambil keputusan, tapi jelas kami harus punya gambaran sedini mungkin. Jika kami bisa mengakhiri negosiasi dan membuat keduanya tanda tangan sebelum seri pertama, saya bakal senang. Tapi saya rasa tak memungkinkan," tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kini Lebih Kalem, Lorenzo Pede Bisa Kembali ke Papan Atas
Otomotif 17 Januari 2018, 14:30
-
Dall'Igna Impikan Duel Wheel-to-Wheel Dovi-Lorenzo
Otomotif 17 Januari 2018, 10:30
-
Ingin Dovi-Lorenzo Bertahan, Ducati Akui Budget Terbatas
Otomotif 17 Januari 2018, 09:30
-
Versi Final Ducati GP18 Harus Tunggu Sampai MotoGP Austin
Otomotif 16 Januari 2018, 13:00
-
CEO Ducati Harapkan Hasil Hebat di MotoGP 2018
Otomotif 16 Januari 2018, 11:55
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR