Bola.net - - Pebalap Ducati Corse, Jorge Lorenzo sangat berharap lolos pemeriksaan medis demi bisa turun lintasan di MotoGP Jepang, yang bakal digelar di Sirkuit Twin Ring Motegi akhir pekan nanti. Hal ini ia sampaikan dalam rilis resmi tim pada Rabu (18/10).
Lorenzo mengalami dislokasi tulang ibu jari dan keretakan metatarsal kedua pada kaki kanan usai kecelakaan di MotoGP Aragon, Spanyol. Belum sembuh, ia kembali terjatuh pada sesi latihan kedua MotoGP Thailand, mengalami keretakan tulang radius pergelangan tangan kiri.
Akibat kecelakaan tersebut, Lorenzo pun harus mundur dari sisa pekan balap di Buriram, dan bertolak ke Bangkok sehari setelah insiden terjadi. Ia menghabiskan waktu selama sepekan di kota tersebut untuk beristirahat sekaligus menjalani proses pemulihan.
Jumat Hari Penentu
Meski kondisi fisiknya belum mencapai 100%, Por Fuera tetap bertolak ke Motegi awal pekan ini, dan akan menjalani pemeriksaan medis pada Kamis (18/10). Bila dinyatakan fit, ia akan mencoba berkendara pada sesi latihan bebas pertama pada Jumat (19/10) dan kondisinya akan kembali dievaluasi.
"Hari-hari telah berlalu sejak saya meninggalkan Buriram tanpa bisa turun balapan, dan meski saya telah merasa lebih baik usai berlatih dan beristirahat di Thailand, hanya di sesi latihan pada Jumat lah saya bisa tahu kondisi saya di atas motor," ungkapnya.
Pede Bisa Tampil Baik
Andai lolos pemeriksaan medis, Lorenzo pun bertekad tampil all out, mengingat Motegi merupakan sirkuit yang dikenal bersahabat dengan Ducati dan kerap menjadi tempat Lorenzo meraih hasil baik di masa lalu.
"Saya jelas ingin balapan di Jepang karena Motegi salah satu sirkuit di mana saya merasa bisa tampil sangat baik. Jadi saya harap pengaruh cedera pada kaki dan pergelangan tangan saya takkan menimbulkan masalah. Cuaca akhir pekan ini akan menjadi faktor penting, karena selama beberapa tahun terakhir Jepang nyaris selalu hujan saat pekan balap digelar," pungkasnya.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lorenzo: Adaptasi di Yamaha Tak Sedramatis di Ducati
Otomotif 18 Oktober 2018, 13:05
-
'Demi Sukses, Lorenzo-Honda Harus Sama-Sama Adaptasi'
Otomotif 18 Oktober 2018, 11:30
-
Lorenzo Harapkan Cedera Tak Halangi Partisipasi di Motegi
Otomotif 18 Oktober 2018, 10:45
-
'Duet Dovizioso-Petrucci Takkan Sekuat Dovizioso-Lorenzo'
Otomotif 17 Oktober 2018, 14:00
-
Dovizioso: Kepergian Lorenzo ke Honda Adalah Kerugian Ducati
Otomotif 17 Oktober 2018, 10:15
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
-
Prediksi Fiorentina vs Milan 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 23:47
-
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:41
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal Siap Hadapi El Clasico
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:33
-
5 Pertanyaan yang Harus Dijawab Ole Gunnar Solskjaer dalam Wawancara Manajer Man Utd
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:00
-
Lavani Tunjukkan Dominasi, Kalahkan Garuda Jaya 3-0 di Laga Perdana Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR