Bola.net - - Dengan mencuatnya nama Andrea Dovizioso ke peringkat kedua pada klasemen pembalap MotoGP, Jorge Lorenzo pun tak menutup kemungkinan bahwa tandemnya di Ducati Corse tersebut bisa merebut gelar dunia tahun ini. Apalagi Dovizioso hanya tertinggal tujuh poin dari Maverick Vinales.
Ban Michelin yang mengacak peta persaingan, ditambah kesalahan para pembalap di setiap pekan balap, dinilai Lorenzo membuat perebutan gelar dunia berjalan seru meski MotoGP baru melewati tujuh seri. Belum lagi Dovizioso sangat dikenal dengan konsistensinya.
"MotoGP saat ini tengah menjalani tahun yang gila, dan apapun bisa terjadi. Begitu banyak kesalahan, banyak kecelakaan, dan Dovi merupakan rider yang cerdas. Ia tak terlalu sering jatuh dan ia memanfaatkan seluruh pengalamannya demi mengeluarkan seluruh potensi motor," ujar Lorenzo kepada Crash.net.
Andrea Dovizioso merayakan kemenangan MotoGP Catalunya 2017 bersama Jorge Lorenzo dan Ducati Corse. (c) Ducati
Sejauh ini, Dovizioso baru mengoleksi tiga podium yang dua di antaranya merupakan kemenangan, namun Lorenzo yakin ini hanya permulaan. "Dovi akan selalu 'ada'. Ketika ia mendapat peluang, maka ia bisa menang. Jadi apakah ia akan ikut memperebutkan gelar? Kenapa tidak?" tuturnya.
Di lain sisi, Lorenzo sendiri yakin peluangnya merebut gelar dunia lebih sempit ketimbang Dovizioso. Lima kali juara dunia ini yakin masih butuh waktu untuk menyesuaikan diri dengan karakter Ducati.
"Tentu bagi saya merebut gelar bakal sangat sulit. Saya harus segera meraih banyak kemenangan secara beruntun, tapi saat ini hal itu sangat sulit terwujud. Meski begitu, saya rasa potensi kami jauh lebih tinggi daripada yang baru kami lihat sekarang," pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lorenzo: MotoGP Tengah 'Menggila', Dovizioso Bisa Juara
Otomotif 13 Juni 2017, 14:45
-
Lorenzo Puas Finis Keempat, Ingin Segera Menang
Otomotif 12 Juni 2017, 12:00
-
Pedrosa Pole, Lorenzo Kedua di Kualifikasi MotoGP Catalunya
Otomotif 10 Juni 2017, 20:15
-
Marquez Kembali Tercepat di Latihan Kedua MotoGP Catalunya
Otomotif 9 Juni 2017, 20:40
-
Fakta-Fakta Unik Menjelang MotoGP Catalunya 2017
Otomotif 9 Juni 2017, 15:15
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 9 Januari 2026, 08:50
-
Kapan El Clasico di Final Piala Super Spanyol 2026: Barcelona vs Real Madrid
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 08:37
-
Jadwal Barca vs Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 08:07
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Real Madrid vs Atletico Madrid: Federico Valverde
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 07:04
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR