
Bola.net - Pembalap Mooney VR46 Racing Team, Marco Bezzecchi, menyatakan Luca Marini belakangan ini sudah tidak menjalani latihan dengan para anggota VR46 Riders Academy. Uniknya, hal ini disampaikan Bezzecchi di sela ramainya gosip bahwa Marini akan pindah ke Repsol Honda di MotoGP 2024.
Marini yang merupakan adik Valentino Rossi, merupakan salah satu anak didik pertama 'The Doctor' di VR46 Riders Academy. Bezzecchi pun bergabung pada 2015, dan kedua rider ini sudah kerap bertandem bahkan sejak di Moto2. Musim ini adalah musim kedua mereka setim di kelas para raja.
Marini sejatinya masih memiliki kontrak setahun lagi dengan Mooney VR46 Racing Team. Namun, di sela Seri Thailand dan Malaysia, ia dapat tawaran dari Manajer Tim Repsol Honda, Alberto Puig, untuk menggantikan Marc Marquez musim depan. Kabarnya, ia ditawari kontrak berdurasi dua musim.
Sulit Bayangkan Tak Setim Lagi dengan Luca Marini

Lewat Sky Sport Italia pada Minggu (12/11/2023), Bezzecchi pun mengaku tak bisa membayangkan bakal punya tandem baru jika Marini benar-benar pergi. Namun, ia juga tak memungkiri bahwa belakangan ia sudah jarang berjumpa dengan Marini.
Pasalnya, runner up Moto2 2020 itu tak lagi berlatih dengan para anggota VR46 Riders Academy lainnya seperti Bezzecchi, Pecco Bagnaia, Franco Morbidelli, Celestino Vietti, dan Andrea Migno. Marini dikabarkan mengganti staf pelatih fisiknya musim ini.
"Saya tak tahu bagaimana rasanya tanpa Maro sebagai tandem saya. Kami punya hubungan baik, karena sudah berteman bertahun-tahun. Namun, belakangan kami jarang bertemu karena ia tak lagi latihan dengan kami. Pasalnya, ia mengubah semua persiapannya dan sedikit menjauh," ujar Bez.
Dukung Ambil Kans Bela Repsol Honda

Meski begitu, Bezzecchi memberikan dukungan kepada Marini jika ia memang berniat pindah ke Repsol Honda. Menurut 'Bez', memang sudah seharusnya Marini menerima tawaran dari sebuah tim pabrikan. Apalagi, Honda dikenal memiliki sumber daya yang mumpuni untuk bangkit dari keterpurukan.
"Masa depan Luca tidak terlalu bikin saya cemas, karena ia memang mengambil keputusan-keputusannya sendiri. Jika ia dapat kesempatan ini, memang lebih baik mengambilnya. Pasalnya, kita ini bicara soal tim pabrikan Honda," ucapnya via GPOne.
"Honda adalah raksasa di dunia motor. Jika Luca memang akan pindah, maka saya akan bahagia untuknya. Jika tidak, maka saya juga akan senang!" pungkas Bezzecchi, yang awal musim ini juga sempat punya kans hengkang dari Mooney VR46 Racing Team demi membela Prima Pramac Racing.
Sumber: Sky Sport Italia, GPOne
Baca juga:
- Alex Marquez Heran Luca Marini Tinggalkan Tim Valentino Rossi demi Repsol Honda
- Match Point! Pecco Bagnaia Bisa Kunci Gelar Dunia MotoGP 2023 di Qatar, Asal...
- VR46 Takkan Pilih Celestino Vietti-Fabio di Giannantonio Jadi Pengganti Luca Marini
- Luca Marini Berpotensi Jadi 'Duta Perdamaian' Valentino Rossi dan Repsol Honda
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc Marquez: Saya Sudah 30 Tahun, Nggak Bisa Nunggu sampai Honda Kompetitif Lagi
Otomotif 15 November 2023, 16:37
-
Luca Marini ke Repsol Honda Karena Ingin Lepas dari Bayang-Bayang Valentino Rossi?
Otomotif 15 November 2023, 13:30
-
Marco Bezzecchi Sebut Luca Marini Tak Lagi Latihan Bareng VR46 Riders Academy
Otomotif 15 November 2023, 13:03
-
Alex Marquez Heran Luca Marini Tinggalkan Tim Valentino Rossi demi Repsol Honda
Otomotif 15 November 2023, 11:32
-
VR46 Takkan Pilih Celestino Vietti-Fabio di Giannantonio Jadi Pengganti Luca Marini
Otomotif 14 November 2023, 14:37
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR