
Bola.net - Pembalap Red Bull KTM Factory Racing, Pedro Acosta, menanggapi rumor negosiasi dengan skuad milik Valentino Rossi, Pertamina Enduro VR46 Racing Team, untuk MotoGP 2026. Belakangan, ia memang santer dikabarkan ingin hengkang dari KTM dan sedang saling lirik dengan VR46 dan Honda HRC Castrol.
Masa depan Acosta jadi sorotan publik sejak KTM mengalami krisis finansial. Kasus ini diduga mempengaruhi pengembangan motor RC16, yang kebetulan juga angin-anginan awal musim ini. Situasi ini pun memicu spekulasi mengenai masa depan Acosta, yang sejak belia sudah membela KTM di berbagai kejuaraan.
Honda dan VR46 mengincar Acosta sejak ia masihdi Moto3, tetapi Acosta hampir membela VR46 di Moto2 pada 2022 sebelum skuad 'The Doctor' mundur dari negosiasi karena sulit mencari sponsor. Rumor Acosta ke VR46 kembali menyeruak usai 'El Tiburon' kedua kali diundang Rossi balapan di La 100km dei Campioni pada Januari lalu.
Tak Mau Dengarkan Omongan Orang

Rider berusia 20 tahun ini pun masih terikat kontrak multi-tahunan dengan KTM, dan ia menegaskan impiannya untuk meraih sukses bersama Red Bull KTM Factory Racing masih kuat. Pernyataan ini disampaikan oleh Acosta di Circuit of The Americas (COTA) menjelang balapan MotoGP Austin pada Kamis (27/3/2025).
"Pada akhirnya kami harus tahu di mana posisi kami. Saya datang ke KTM dengan mimpi yang jelas dan mimpi itu masih ada. Kami harus terus berusaha. Kami tahu ini bukan target yang mudah, tetapi itu bagian dari permainan. Untuk itu, kami harus tenang, jangan mendengarkan orang-orang di luar tim," ujarnya dalam program 'Gear Up' di MotoGP.com.
KTM Janji Berikan yang Terbaik untuk Pedro Acosta
Lewat Speedweek, Direktur KTM Motorsport, Pit Beirer, mengaku bersyukur Acosta mau bersabar dalam mengevaluasi performa KTM. Namun, eks pembalap MXGP ini juga sadar, bertahan atau perginya Acosta sepenuhnya tergantung kemauan KTM untuk bangkit dalam waktu dekat.
"Tak diragukan lagi, kami harus memberikan hal lebih baik kepada Pedro dibandingkan dengan apa yang ia miliki saat ini. Seperti yang saya bilang, semua ada di tangan kami. Sekarang, kami akan melakukan segala yang kami bisa untuk mencapai tujuan kami," pungkas Beirer.
Sumber: MotoGP, Speedweek
Baca Juga:
- Jorge Martin Dikabarkan Hadiri MotoGP Austin 2025 Tapi Tidak Balapan, Mau Ngapain Ya?
- Marc Marquez Pilih 'Berpikir Negatif' Jelang MotoGP Austin 2025, Ingat Kesalahan Fatal pada 2019
- Foto: Tribute untuk NFL, Pertamina Enduro VR46 Balapan Pakai Livery Spesial di MotoGP Austin 2025
- Red Bull Racing Resmi Tukar Liam Lawson dengan Yuki Tsunoda Mulai Formula 1 Jepang 2025
- Sedikit Lagi! Marc Marquez Bisa Tembus 100 Pole Position di MotoGP 2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR