
Bola.net - - Menjelang MotoGP Qatar 2018 akhir pekan ini, komposisi baru Alma Pramac Racing resmi diluncurkan di Sala Olimpo of the Manifattura Lamborghini, di Sant’Agata Bolognese, Bologna, Italia pada hari Senin (12/3). Usai ditinggalkan Scott Redding ke Aprilia, kini Danilo Petrucci bertandem dengan Jack Miller.
Digelar di markas perusahaan mobil ternama, Lamborghini, acara presentasi Pramac Racing ini pun dihadiri banyak tamu, perwakilan sponsor dan awak media, yang disambut oleh display Lamborghini Aventandor dan Urus, Ducati Panigale V4, serta generator Pramac.
Acara ini dihadiri oleh CEO Automobili Lamborghini, Stefano Domenicali; CEO Ducati Motor Holding, Claudio Domenicali, CEO Pramac sekaligus Team Principal Pramac Racing, Paolo Campinoti; pemilik saham Pramac, Luigi Scavone; General Manager Ducati Corse, Luigi Dall'Igna; Sporting Director Ducati Corse, Paolo Ciabatti dan Manajer Tim Pramac Racing, Francesco Guidotti.
Danilo Petrucci dan Jack Miller (c) Pramac Racing
Ini adalah tahun keempat Petrucci membela Pramac Racing, usai mengoleksi lima podium bersama. Ini juga merupakan tahun kedua Petrux mendapat motor setara dengan tim pabrikan. Miller sendiri merupakan wajah baru di Ducati, sebelumnya tiga musim membela Honda usai naik langsung dari Moto3. Mengendarai motor Andrea Dovizioso tahun lalu, Miller menjalani uji coba pramusim dengan performa yang kompetitif.
Danilo Petrucci:
"Saya sangat senang bisa membalap setahun lagi bersama Pramac Racing. Saya adalah rider yang paling lama membalap dengan corak mereka dan saya bangga akan hal ini. Kami selalu melakukan banyak hal hebat sejak saya datang pada 2015. Ini akan jadi musim yang paling penting. Saya punya motor pabrikan, saya punya ekspektasi tinggi dan dengan satu tahun pengalaman, saya akan mencoba tampil lebih baik dari tahun lalu."
Jack Miller:
"Saya senang berada di sini. Penantian kini telah berakhir. Ini adalah pekan Grand Prix pertama musim ini dan saya bersemangat serta termotivasi dalam memulai musim. Kami telah melakukan pekerjaan dengan sangat baik sejauh ini, dan saya tak sabar pergi ke Qatar dan berusaha sebaik mungkin. Saya punya ekspektasi tinggi soal petualangan baru bersama Alma Pramac Racing."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pramac-Ducati Resmi Diluncurkan di Markas Lamborghini
Otomotif 13 Maret 2018, 09:40 -
Petrucci Tegaskan Masih Berpeluang Tetap di Ducati
Otomotif 9 Maret 2018, 11:00 -
Pramac Rekrut Bagnaia, Petrucci Tak Merasa Dicampakkan Ducati
Otomotif 22 Februari 2018, 09:45 -
Pinjam Motor Petrucci, Lorenzo Malah Terpuruk di Thailand
Otomotif 19 Februari 2018, 12:15 -
Tim Pramac-Ducati Diluncurkan di Markas Lamborghini
Otomotif 14 Februari 2018, 14:15
LATEST UPDATE
-
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR