
Bola.net - Pebalap LCR Honda Idemitsu, Takaaki Nakagami, akhirnya menyusul para pebalap MotoGP lain untuk berlatih di lintasan aspal sebelum seri pertama di Jerez, Spanyol, pada 17-19 Juli. Tinggal di Chiba, Jepang, Nakagami pun berlatih di Twin Ring Motegi, yakni sirkuit milik Honda.
Nakagami pun mengendarai motor superbike Honda Fireblade CBR1000RR, motor yang juga dipakai duet Team HRC, Alvaro Bautista dan Leon Haslam, di WorldSBK 2020. Kabarnya, latihan Nakagami juga dilakukan demi mendapatkan data WorldSBK untuk Team HRC.
Menurut Motorsport.com, Senin (22/6/2020), Nakagami menjalani beberapa lap dan mengaku sangat puas bisa berlatih di lintasan aspal untuk pertama kali sejak akhir Februari di uji coba Qatar, meski belum bisa mengendarai RC213V miliknya.
Akankah Ikut Suzuka 8 Hours 2020?
View this post on Instagram久々のレーシングスピード!思う存分走り込みました✊🏼 Feels so good to be back racing speed ✊🏼! #CBR1000RRR
Uniknya, sesi latihan Nakagami dengan motor superbike Honda ini juga dikabarkan sebagai latihan sebelum dirinya ikut Suzuka 8 Hours 2020, yang telah ditunda dari akhir Juli ke 30 Oktober-1 November mendatang akibat pandemi virus corona (Covid-19).
Nakagami beberapa kali turun di Suzuka 8 Hours, bahkan saat masih turun di Moto2. Namun, saat turun di ajang balap ketahanan motor tersebut pada 2018, yakni musim debutnya di MotoGP, ia mengaku kesulitan mengubah pola pikir mengendarai motor superbike dan MotoGP.
Nakagami dan LCR Honda akan kembali turun lintasan pada seri pertama MotoGP 2020 yang digelar di Sirkuit Jerez, Spanyol, pada 17-19 Juli mendatang, diawali dengan sesi uji coba tambahan pada 15 Juli.
Video: Gaya Rambut Valentino Rossi dari Masa ke Masa
Baca Juga:
- Ayah Lorenzo: Marquez Sengaja Rusak Balapan Rossi di Sepang 2015
- 10 Potret Cantik Marta Vincenzi, Pacar Luca Marini Adik Valentino Rossi
- Aleix Espargaro Akui Sempat 75% Yakin Tinggalkan Aprilia
- Maverick Vinales Latihan di Jerez Jelang Seri Pertama MotoGP 2020
- Akankah Jorge Lorenzo Kembali ke Ducati Jika Andrea Dovizioso Pergi?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Takaaki Nakagami Jajal Motor WorldSBK Milik Alvaro Bautista di Motegi
Otomotif 23 Juni 2020, 12:30
-
'Marc Marquez Bakal Sambut Pol Espargaro Seperti Alex Marquez'
Otomotif 22 Juni 2020, 14:20
-
Marc Marquez Ogah Balapan di Isle of Man TT, Kelewat Bahaya
Otomotif 20 Juni 2020, 10:12
-
4 Pabrikan MotoGP Gelar Uji Coba di Misano, Yamaha-Honda Absen
Otomotif 18 Juni 2020, 10:00
-
Casey Stoner Pede Bisa Kalahkan Marc Marquez, Tapi...
Otomotif 17 Juni 2020, 13:45
LATEST UPDATE
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
-
Barcelona Ukir Sejarah di Piala Super Spanyol usai Bantai Athletic Club 5-0
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 11:06
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR