Bola.net - -
Pembalap Movistar Yamaha MotoGP, Maverick Vinales menegaskan akan tetap bekerja sama dengan sang crew chief, Ramon Forcada sampai akhir musim ini, menyusul panasnya topik kesalahpahaman antara keduanya sepanjang pekan balap di Brno, Ceko akhir pekan lalu.
Secara mengejutkan Vinales mengaku kepada Movistar dirinya akan berhenti bekerja sama dengan Forcada pada akhir musim. Forcada mengaku hanya mendapat informasi ini sekilas dari para petinggi Yamaha dan menyebut Vinales tak pernah mengajaknya bicara secara baik-baik.
Ketegangan di antara keduanya pun memuncak usai sesi latihan bebas ketiga (FP3), di mana Vinales bertepuk tangan secara sarkas kepada timnya karena menjalankan strategi yang salah hingga ia gagal lolos ke sesi kualifikasi kedua (Q2).
Forcada vs Garcia

Vinales mengaku akan bekerja sama dengan Esteban Garcia, yang membantunya meraih gelar Moto3 2013 dan kini masih menjabat sebagai crew chief Bradley Smith di KTM. Top Gun menegaskan bahwa kerja samanya dengan Forcada akan tetap berjalan sampai akhir musim dan takkan putus di tengah jalan.
"Jelas saya akan bekerja dengan Ramon sampai akhir musim. Saya rasa kami sama-sama punya target membuat Yamaha menjadi nomor satu. Kami harus tetap bekerja keras. Saya rasa sudah cukup. Saya rasa akhir pekan lalu terlalu banyak 'suara' ketimbang seharusnya," ungkap Vinales kepada Crash.net.
Yamaha Ambil Peranan

Rider 23 tahun ini juga menyatakan bahwa perpisahan dengan Forcada tak murni merupakan keputusannya sendiri, melainkan juga keputusan Yamaha, yang diketahui ingin menggandengkan Forcada dengan Franco Morbidelli musim depan.
"Entahlah, keputusan ini tak hanya datang dari saya, tapi juga dari tim, dan saya rasa sangat penting untuk tetap fokus pada pekerjaan. Masih banyak seri tersisa, dan kami harus ada di papan atas. Jadi kami harus tetap bekerja keras dan tetap fokus," pungkas Vinales. (cn/dhy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Vinales: Yamaha Ikut Putuskan Perpisahan dengan Forcada
Otomotif 10 Agustus 2018, 09:05
-
Gagal Finis di Ceko, Vinales Tekad Balas Dendam di Austria
Otomotif 9 Agustus 2018, 11:40
-
Konflik Internal di Yamaha Buat Vinales Kian Terpuruk?
Otomotif 7 Agustus 2018, 10:35
-
Rossi Sebut Vinales Kurang Tenang Hadapi Masalah
Otomotif 6 Agustus 2018, 15:15
-
Puasa Kemenangan, Bos Yamaha Bantah Terancam Dipecat
Otomotif 3 Agustus 2018, 12:45
LATEST UPDATE
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR