
Bola.net - Italia lagi-lagi gagal lolos ke Piala Dunia. Setelah gagal ke Rusia 2018, kali ini pemilik empat titel Piala Dunia itu gagal ke Qatar 2022. Empat tahun lalu, Gli Azzurri dijegal Swedia. Kali ini, mereka disungkurkan Makedonia Utara.
Italia sebelumnya tak pernah absen di dua edisi beruntun Piala Dunia. Ini adalah yang pertama kalinya. Italia mengukir sebuah sejarah baru, tapi pastinya bukan sejarah yang mereka inginkan.
Di Kualifikasi Piala Dunia 2018, Italia tak mampu lolos otomatis sebagai juara grup dari kualifikasi zona Eropa. Mereka kalah bersaing dengan Spanyol dan masuk play-off, di mana mereka berhadapan dengan Swedia.
Tim besutan Gian Piero Ventura kalah agregat 0-1 dan gagal lolos ke Piala Dunia untuk pertama kalinya sejak 1958.
Roberto Mancini kemudian ditunjuk menjadi pelatih anyar, dan dia sukses membawa Italia meraih gelar juara Euro 2020. Italia seolah menemukan gairah baru.
Usai juara Euro 2020, target Italia berikutnya adalah lolos ke Piala Dunia 2022. Italia sejatinya tak terkalahkan di kualifikasi, tapi kalah bersaing dengan Swiss di grup mereka.
Italia lagi-lagi masuk play-off, di mana kali ini formatnya berbeda. Ada tiga Jalur, yakni A, B, dan C. Italia tergabung di Jalur C bersama Makedonia Utara, Turki, dan Portugal. Pemenang semifinal Italia vs Makedonia Utara kemudian akan berhadapan dengan pemenang semifinal Portugal vs Turki di final. Hanya satu di antara empat tim ini yang akan lolos ke Qatar 2022.
Italia difavoritkan mengalahkan Makedonia Utara. Namun, yang terjadi sebaliknya. Anak-anak asuh Mancini takluk 0-1 di Renzo Barbera. Yang lebih menyakitkan lagi, gol tunggal penentu kemenangan tim tamu dicetak oleh Aleksandar Trajkovski di injury time.
Italia pun dua kali gagal lolos ke Piala Dunia secara beruntun.
Kegagalan Italia ke Qatar 2022 ini memicu beragam reaksi di media sosial, baik dari para penggemarnya maupun bukan. Berikut beberapa cuitan yang bisa kita temukan.
Pertama kalinya, Italia absen di dua edisi beruntun Piala Dunia
1 - Italy won't take part to the World Cup in two successive editions for the first time ever. Void.#ItaliaMacedonia
— OptaPaolo 🏆 (@OptaPaolo) March 24, 2022
Hmm...
Jawara Eropa 2020 Italia mengikuti jejak 1976 Rep. Ceko, 1992 Denmark dan 2004 Yunani. Juara Euro yg gagal lolos ke Piala Dunia 2 tahun setelahnya. 😂🤣🤣 👉 yang lahir di Italia di tahun 2014 kudu nunggu 2026. Menunggu 12 tahun Lagi 😁 pic.twitter.com/0kPLQMz97X
— Wady Galoey (@wadyGaloey) March 25, 2022
Sudah, sudah
yaelah yg buang" peluang kan bukan pemain juve 😅, kalo penyerang italia bisa bikin gol sih italia udh lolos bro
— Ndhan Boleh Midun Boleh (@ndhan_Rom) March 25, 2022
Semalem emang maennya bapuk
Kalo ketidaklolosan Italia cuma diliat dari match semalem sih ya emang bapuk finishing pemain Italia. Dikasih 10542 kesempatan buat cetak gol juga keknya gak bakal masuk.
— pradivta (@picasssss) March 25, 2022
Kasian Jorginho
Kasihan Jorginho, dibully netizen karena gagal penalti. Padahal yang jelek dan bapuk itu penyerang Italia. Mau lolos Piala Dunia kok cuman berharap dari penalti. Lemah.... 🤭.
— Rochmanshah (@iam_romans) March 25, 2022
Dua kali di-troll kehidupan
tahun lalu saya pernah bilang, saya ga dukung Italia menang piala Eropa tapi saya akan teriak sekencang-kencangnya support Italia buat Pildun 2022 karena dengan performa mereka di Euro saya yakin mereka akan masuk mau menang atau kalah Euro.
— Vije (@jordanmanalu_30) March 25, 2022
Seems like life trolled me twice. https://t.co/fEWN8sQ41e
Dahlah dukung Qatar aja
Keuntungan dengan Italia tidak lolos pildun adalah ngk ada kewajiban untuk ntn pildun kek 2018.
— Andrew Tambunan (@Brok0908) March 25, 2022
Kerugiannya dicela2 fans2 lain dan bingung dukung siapa, Qatar aj deh juara
Ato Argentina
Ah sedih bener italia ga lolos pildun, dukung argentina aja lah kalo gitu 😂
— 🦁//🛸 (@Arymhrs) March 25, 2022
Italia konsisten ya
ITALIA KONSISTEN OGAH IKUT PILDUN 2 EDISI BERUNTUN 🤡
— Malaikat Subuh (@hafizanwari) March 25, 2022
Dua periode loh
2 periode pildun tanpa Italia 😭
— 178cm (@rhasyid22) March 25, 2022
Jadi penonton lagi, kayak Indonesia
Kabar buruk pagi ini, Italia hanya sebagai penonton di Piala Dunia 2022 Qatar sama kyk Indonesia 😁
— Hafidz Akbar (@hafidzafan) March 25, 2022
Jangan bilang pepatah ini dulu sama orang Italia
Tsubasa bilang bola adalah teman.
— AB∆NG. (@abangpinion) March 25, 2022
Pepatah bohong buat orang Italia https://t.co/VJF8DsjRlb
Duh seandainya...
Tuhan kembalikan mereka dalam bentuk reinkarnasi baru, kami sudah rindu italia tampil di Piala Dunia 😟 https://t.co/EeBDn0atOT
— TELOO 🇮🇹 (@13ndteloo_) March 25, 2022
Eh gimana gimana?
Seharusnya FIFA ini punya kebijakan kalo yng udah lebih dari 1 jali juara dunia otomatis dapat tiket langsung lolos ke piala dunia,jadi gak bakal khawatir tim² tradisional seperti Brazil Jerman Italia dan Argentina bakal absen 😂😂😎
— 🦧 (@dhimdhum) March 25, 2022
Hmmmmmm .....
Italia ga lolos ke Piala Dunia, katanya fans timnas Inggris banyak yang seneng.....
— Mas Meng (@KomengskiCuliko) March 25, 2022
Tp MAGUIRE main ngga nanti di Piala Dunia? Klo masuk tim ya......selamat berjudi....
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Giorgio Chiellini Tak Bisa Jelaskan Kegagalan Italia Lolos ke Piala Dunia 2022
- Gagal Lolos ke Piala Dunia 2022, Mimpi Buruk Italia Akhirnya Jadi Nyata
- Bos FIGC Berharap Roberto Mancini Tetap Tangani Timnas Italia
- Italia Gagal ke Piala Dunia 2022, Warganet: Salah Sendiri Depak Mario Balotelli!
- Italia Tak Lolos Piala Dunia: Keberuntungan di Euro 2020 Berubah Jadi Nasib Buruk
- Gagal Loloskan Italia ke Piala Dunia 2022, Bagaimana Masa Depan Roberto Mancini?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dua Periode! Italia Ukir Sejarah dengan Kembali Gagal Lolos ke Piala Dunia
Piala Dunia 25 Maret 2022, 15:37 -
Gagal Lolos ke Piala Dunia 2022, Mimpi Buruk Italia Akhirnya Jadi Nyata
Piala Dunia 25 Maret 2022, 10:45 -
Bos FIGC Berharap Roberto Mancini Tetap Tangani Timnas Italia
Piala Dunia 25 Maret 2022, 10:34
LATEST UPDATE
-
Lamine Yamal Cedera Lagi, Hansi Flick Tak Yakin Bisa Tampil di El Clasico
Liga Spanyol 5 Oktober 2025, 01:25 -
Debut Sempurna Senne Lammens: Clean Sheet dan Pujian-Pujian!
Liga Inggris 5 Oktober 2025, 01:10 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Villarreal - Nonton La Liga di Vidio
Liga Spanyol 5 Oktober 2025, 01:00 -
Lukai Sang Mantan, Declan Rice Jadi Man of the Match Arsenal vs West Ham
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 23:45 -
Prediksi Lille vs PSG 6 Oktober 2025
Liga Eropa Lain 4 Oktober 2025, 23:39 -
Prediksi Juventus vs AC Milan 6 Oktober 2025
Liga Italia 4 Oktober 2025, 23:36 -
Cetak Gol Lagi, Benjamin Sesko Jadi Man of The Match Laga MU vs Sunderland
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 23:23
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR