
Bola.net - Posisi Argentina di puncak ranking FIFA masih belum tergeser. La Albiceleste meraih kemenangan beruntun dalam tur Asia baru-baru ini, termasuk mengalahkan Timnas Indonesia.
FIFA baru saja memperbarui ranking FIFA pada Kamis (29/6/2023) setelah terakhir kali dilakukan pada 6 April 2023. Timnas Argentina tetap menjadi tim nomor satu dengan 1.843,73 poin.
FIFA kembali meng-update ranking FIFA pasca-mayoritas negara menjalankan periode FIFA Matchday pada 12-20 Juni 2023.
Timnas Argentina berhasil mengalahkan Timnas Australia 2-0 di Beijing, China pada 15 Juni 2023 dan Timnas Indonesia 2-0 di Jakarta pada empat hari berselang.
Dipepet Prancis
Namun, dalam ranking FIFA terbaru, Timnas Argentina dipepet ketat Timnas Prancis. Keduanya hanya dipisahkan 0,48 poin.
Sementara, Timnas Brasil menduduki peringkat ketiga dengan 1828,27 poin. Timnas Inggris naik ke posisi keempat untuk menggeser Timnas Belgia lewat raihan 1797,39 angka.
Di ranking FIFA terbaru, Timnas Wales menjadi negara yang mengalami penurunan posisi paling banyak dengan sembilan peringkat menjadi ke-35 dan Pantai Gading melorot enam tangga ke-51.
Posisi Timnas Indonesia
Sebaliknya, Timnas Kazakhstan dicatat FIFA sebagai kesebelasan paling meroket dengan naik delapan peringkat ke posisi ke-104, Timnas Togo tujuh tangga ke-122, dan Timnas Tanzania tujuh pos ke-123.
Adapun, Timnas Indonesia turun satu posisi ke-150 dengan 1.047,46 poin. Sebab, tim berjulukan Skuad Garuda itu bermain imbang 0-0 melawan Timnas Palestina dan kalah 0-2 dari Timnas Argentina di FIFA Matchday bilan ini.
"Ranking FIFA selanjutnya akan dipublikasikan pada 20 Juli 2023," tulis rilis FIFA yang diterima Bola.com, Kamis (29/6/2023).
Disadur dari: Bola.com (Muhammad Adi Yaksa/Hendry Wibowo) 29 Juni 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menpora Akan Rapat dengan Erick Thohir Bahas Piala Dunia U-17 2023
Piala Dunia 28 Juni 2023, 19:49
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR