
Bola.net - Jose Mourinho memberi ulasan tentang pertemuan Inggris vs Jerman di babak 16 Besar Euro 2020. Menurut Mourinho, akan lebih tepat bagi Inggris jika mereka tampil dengan formasi tiga bek pada duel melawan Jerman.
Inggris lolos ke babak 16 Besar Euro 2020 dengan status juara Grup D. Mereka akan berjumpa Jerman sebagai runner-up Grup F. Duel ini akan digelar di Stadion Wembley, Selasa (29/6/2021) dini malam WIB.
Inggris belum pernah kalah di Euro 2020. Kendati performa tim racikan Gareth Southgate acap kali mendapat kritik, Inggris tetap punya peluang sama besarnya untuk lolos ke perempat final saat berjumpa Jerman.
Pakai Formasi 3 Bek
Mourinho melihat Jerman di bawah kendali Joachim Loew bermain dengan cara yang spesifik. Mourinho pun menyarankan Southgate untuk memakai formasi tiga bek untuk membendung lini depan Jerman.
"Saya tidak akan terkejut jika pada laga melawan Jerman -melihat cara mereka bermain dengan Kai Havertz, Thomas Muller, dan Serge Gnabry- Inggris akan memakai tiga bek dan dua wingback," buka Mourinho pada talkSPORT.
"Saya tidak akan terkejut jika Inggris memakai tiga bek: John Stones, Harry Maguire, dan Tyrone Mings," sambung Mourinho.
Inggris sendiri belakangan lebih sering bermain dengan empat bek sejajar. Southgate acap kali turun laga dengan formasi 4-2-3-1 atau 4-3-3. Namun, di masa lalu, Southgate cukup sering bermain dengan formasi tiga bek.
Harry Maguire Harus Bermain
Mourinho menambahkan, ada satu pemain yang harus dimainkan Southgate pada babak 16 Besar Euro 2020 lawan Jerman. Pemain itu adalah Harry Maguire. Sebab, kata Mourinho, Maguire tampil sangat bagus di laga melawan Rep. Ceko.
"Maguire adalah salah satu pemain yang harus dimainkan. Dia percaya diri, dia stabil, dia cerdas saat melawan Republik Ceko. Dia membaca permainan dengan baik dan dia memiliki kemitraan yang baik dengan Stones," kata Mourinho.
"Mings juga melakukan pekerjaan yang fantastis, Anda bisa merasakan dia senang masuk selama 10 atau 15 menit. Dia adalah pemain tim," tutup eks pelatih Chelsea itu.
Jadwal Babak 16 Besar
https://t.co/Z7XEZsWMmA - Jadwal dan Daftar 16 Negara yang Lolos Babak 16 Besar Euro 2020 pic.twitter.com/648nMm4bMp
— Bola (@Bolanet) June 24, 2021
Sumber: talkSPORT
Baca Ini Juga:
- Alvaro Morata Bukan Diego Costa, Dia Rapuh, dan Butuh Pelukan
- Inggris vs Jerman, Netizen: Berat, Keinget Piala Dunia, Perasaan Gaenak, Yauda Pulang Dulu Aja Ya
- Inggris vs Jerman di Euro 2020, Rio Ferdinand: Fans Inggris Pasti Bersemangat
- Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema Kembali Berjumpa, Madridista Kangen Berjamaah
- Menanti Harga Koin Euro 2020 Naik Ribuan Kali Lipat
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jose Mourinho Inginkan Donny van de Beek di AS Roma
Liga Inggris 24 Juni 2021, 16:01
-
Jose Mourinho Sanjung Habis Aksi Harry Maguire Bersama Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Juni 2021, 20:05
-
Tampil Bagus di Euro 2020, Luke Shaw Kena Kritik Jose Mourinho Lagi
Piala Eropa 23 Juni 2021, 15:42
-
Inikah Rekrutan Pertama Jose Mourinho di AS Roma?
Liga Italia 23 Juni 2021, 15:20
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
-
Arteta Kecewa tapi Bangga: Arsenal Perlebar Jarak Jadi 6 Poin Meski Imbang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:36
-
Catatan Menarik Arsenal vs Liverpool: The Reds Jadi Batu Sandungan The Gunners
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:34
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:21
-
AC Milan dan Pelajaran Mahal Tentang Kedewasaan
Liga Italia 9 Januari 2026, 08:55
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 9 Januari 2026, 08:50
-
Kapan El Clasico di Final Piala Super Spanyol 2026: Barcelona vs Real Madrid
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 08:37
-
Jadwal Barca vs Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 08:07
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR