
Bola.net - Raksasa La Liga, Barcelona mengumumkan bahwa mereka telah resmi merekrut striker belia bernama Louie Barry dari klub Inggris, West Brom.
Lewat laman resmi mereka, Barcelona menyatakan bahwa musim depan Barry akan bermain di tim U-19. Barca diyakini menggaet Barry secara gratis.
Meski demikian, Barca diklaim akan memberikan kompensasi latihan sebesar 235 ribu poundsterling kepada West Brom.
Barry yang masih berusia 16 tahun sudah lolos tes medis dan telah meneken kontrak selama tiga musim, disaksikan dua petinggi Barca, Silvio Elias dan Jose Mari Bakero.
Barry merupakan pemain yang memiliki posisi asli sebagai penyerang tengah. Namun ia juga piawai ketika dipercaya untuk bermain melebar, terutama di sisi kanan.
Dalam perburuan tanda tangan Barry ini, Barca harus mengalahkan sejumlah klub top Eropa, salah satunya PSG. Bahkan, Barry kabarnya sempat sudah menjalani tes medis di PSG.
Prestasi Louie Barry
Barry merupakan remaja kelahiran Birmingham yang bisa bermain untuk tim nasional Irlandia Utara dan Inggris. Ia saat ini dianggap sebagai salah satu bakat muda terbesar Inggris.
Tahun lalu, Barry membantu tim nasional Inggris U-16 memenangi kejuaraan Val-de-Marne dan menyabet gelar top skorer dengan mencetak tiga gol.
Awal tahun ini, ia mencetak dua gol dalam empat laga di turnamen Montaigu di Prancis, di mana Inggris menjadi juara ketiga.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Atletico Madrid Gugat Transfer Antoine Griezmann ke Barcelona
Liga Spanyol 12 Juli 2019, 21:36
-
Akhirnya, Barcelona Resmi Umumkan Transfer Antoine Griezmann
Liga Spanyol 12 Juli 2019, 20:22
-
Philippe Coutinho Dambakan Pulang ke Liverpool
Liga Spanyol 12 Juli 2019, 19:20
-
Aktifkan Klausul Rilis, Pengacara Griezmann Bayarkan 120 Juta Euro
Liga Spanyol 12 Juli 2019, 17:42
LATEST UPDATE
-
Burnley vs Man Utd: Misteri Menit 61, Mengapa Bruno Fernandes Ditarik Keluar?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:44
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58






















KOMENTAR