
Bola.net - Gareth Bale menjadi pahlawan kemenangan Timnas Wales atas Azerbaijan pada laga kualifikasi EURO 2020. Dia mencetak gol kedua Wales di menit ke-84 dan menghadiahkan kemenangan 2-1.
Pelatih Wales, Ryan Giggs, tentu sangat gembira dengan kontribusi Bale. Dia yakin Bale tidak terganggu dengan masalahnya di Real Madrid, justru semakin fokus bermain.
Bale sempat masuk dalam daftar jual Los Blancos musim panas ini. Zinedine Zidane tidak menginginkannya. Namun, hingga akhir bursa transfer, Bale tetap mengenakan kostum Madrid.
Sebab itu, Giggs yakin Bale akan membuktikan diri. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Terus Bikin Gol
Meski diabaikan Zidane, Bale tetap membuktikan kualitasnya saat mendapatkan kesempatan. Dia merupakan pencetak gol terbanyak Madrid dalam tiga pertandingan La Liga 2019/20 sejauh ini.
"Jelas Gareth sudah mencetak banyak gol penting untuk Wales selama bertahun-tahun," tutur Giggs kepada Sky Sports.
"Biasanya, ketika dia mulai mencetak gol, dia akan terus membuat gol. Jadi saya sangat senang melihat dia mencetak gol untuk Real Madrid pekan lalu."
"Sama seperti pemain lain, dia menunjukkan karakter hebat. Terus melaju sampai akhir, saya sangat senang untuk dia," sambungnya.
Pembuktian Bale
Bagaimanapun, musim ini terbilang musim terpenting Bale sejak bergabung dengan Madrid. Dia dituntut membuktikan diri sebagai penerus Cristiano Ronaldo, yakni megabintang baru Los Blancos.
Sayangnya, Bale mengidap cedera kambuhan dalam beberapa tahun terakhir. Ritme permainannya sering terhenti karena cedera dan sulit memuncak lagi begitu pulih.
Selain itu, Bale juga tidak cukup membuktikan profesionalitasnya. Dia masih belum mahir berbahasa Spanyol, padahal sudah enam tahun di sana.
Gareth Bale juga gagal menyelamatkan Real Madrid dari keterpurukan musim lalu.
Sumber: Sky Sports
Baca ini juga ya!
- Senja Kala Skuad Real Madrid yang Diabaikan Zinedine Zidane
- 10 Pemain Termahal di Bursa Transfer Musim Panas 2019
- Mengaku Tidak Bahagia di Real Madrid, Gareth Bale Mungkin Pura-Pura Lupa
- Eden Hazard Debut di La Liga Seusai Jeda Internasional?
- Bukan Real Madrid, Christian Eriksen Lebih Condong Gabung Manchester United
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
5 Klub Paling Royal di Bursa Transfer 2019 (Premier League, La Liga, Serie A)
Liga Champions 7 September 2019, 21:00
-
Gareth Bale Akan Terus Mencetak Gol, Peringatan untuk Real Madrid?
Liga Spanyol 7 September 2019, 20:00
-
Senja Kala Skuad Real Madrid yang Diabaikan Zinedine Zidane
Liga Spanyol 7 September 2019, 19:00
-
10 Pemain Termahal di Bursa Transfer Musim Panas 2019
Liga Champions 7 September 2019, 18:30
-
Mengaku Tidak Bahagia di Real Madrid, Gareth Bale Mungkin Pura-Pura Lupa
Liga Spanyol 7 September 2019, 17:30
LATEST UPDATE
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Drama Final Liga Padel 2025: Tertinggal 0-3, ACDP Comeback Epik 4-3!
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 09:42
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR