
Bola.net - Klub La Liga, Real Madrid dilaporkan sudah menyusun rencana transfer mereka di tahun 2023. Los Blancos dilaporkan akan fokus untuk mendatangkan Jude Bellingham ke Santiago Bernabeu.
Bellingham dipastikan akan jadi rebutan di bursa transfer musim panas tahun 2023 nanti. Usai tampil ciamik bersama Borussia Dortmund, ia dikabarkan ingin mencari petualangan baru di musim depan.
Banyak klub yang tertarik mendapatkan jasanya, karena ia masih muda namun punya performa yang luar biasa ciamik. Real Madrid dirumorkan jadi salah satu tim yang meminati jasanya.
Goal International mengklaim bahwa Madrid benar-benar serius ingin memiliki Bellingham. Los Blancos dilaporkan menjadikan sang gelandang sebagai prioritas transfer mereka.
Simak situasi transfer Bellingham selengkapnya di bawah ini.
Tumpuan Lini Tengah
Laporan itu mengklaim bahwa Real Madrid serius menjadikan Bellingham gelandang baru mereka. Karena mereka ingin menjadikannya pusat permainan mereka di musim depan.
Ini disebabkan Luka Modric sudah mulai menua. Jadi mereka mulai mempersiapkan penggantinya.
Bellingham diproyeksikan jadi pilar lini tengah masa depan Real Madrid bersama Aurelien Tchouameni dan Eduardo Camavinga. Jadi El Real akan fokus untuk mendatangkan sang gelandang.
Siap Bayar Mahal
Real Madrid tahu bahwa Bellingham bakal memakan biaya transfer yang besar. Namun El Real sama sekali tidak gentar.
Mereka tahu bahwa mereka butuh mengeluarkan uang sebesar 150 juta Euro untuk sang gelandang. El Real dikabarkan siap memenuhi tuntutan itu.
Itulah mengapa Bellingham jadi prioritas transfer mereka, karena El Real bakal mengalokasikan mayoritas dana transfer mereka untuk merekrut Bellingham.
Tertarik ke Spanyol
Laporan yang sama mengklaim bahwa keinginan Madrid untuk merekrut Bellingham tidak bertepuk sebelah tangan.
Sang gelandang juga tertarik bermain di Spanyol, jadi ia siap mempertimbangkan pindah ke Madrid.
Klasemen La Liga
(Goal International)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gokil! Al-Nassr Siap Pertemukan Sergio Ramos dan Cristiano Ronaldo di Arab Saudi
Liga Spanyol 29 Desember 2022, 23:30
-
Jude Bellingham Jadi Prioritas Transfer Real Madrid di Tahun 2023
Liga Spanyol 29 Desember 2022, 23:02
-
Jadwal Padat Real Madrid, Carlo Ancelotti: Saya Tidak Butuh Pemain Baru!
Liga Spanyol 29 Desember 2022, 22:59
-
Patah Hati di Piala Dunia 2022, Carlo Ancelotti: Karim Benzema Siap Comeback!
Liga Spanyol 29 Desember 2022, 22:27
-
Enggan Dilepas, Benfica Bakal Pagari Enzo Fernandez dengan Kontrak Baru
Liga Inggris 29 Desember 2022, 16:32
LATEST UPDATE
-
Ketika Ruben Amorim Merasa Dikhianati Manajemen MU Soal Transfer Pemain
Liga Inggris 5 Januari 2026, 08:05
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR