
Bola.net - Carlo Ancelotti mengatakan pada Toni Kroos bahwa jika ia berubah pikiran soal keputusannya untuk pensiun, maka ia siap menerimanya di Real Madrid dengan tangan terbuka.
Kroos membela Madrid sejak tahun 2014 silam. Setelah 10 tahun berada di Santiago Bernabeu, pemain asal Jerman itu memutuskan gantung sepatu.
Ia sudah resmi pensiun setelah kompetisi musim 2023/2024 berakhir. Kroos mendapatkan seremoni khusus dari Madrid.
Selama di Madrid, Kroos telah tampil sebanyak 465 kali di semua ajang kompetisi. Ia mencatatkan 99 assist dan 28 gol.
Ancelotti Siap Terima Kroos Kembali
Toni Kroos belum genap sebulan gantung sepatu. Namun sepertinya Carlo Ancelotti sudah rindu kepada gelandang 34 tahun tersebut.
Pasalnya Ancelotti mengatakan pada Kroos bahwa ia siap menerimanya kembali di Madrid dengan tangan terbuka.
⚪️🇩🇪 Carlo Ancelotti reveals: “I already told Toni Kroos… if he changes his mind, maybe in the next months, just one phone call and we start again!”, told Il Giornale. pic.twitter.com/qN0vKOJRoG
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) June 10, 2024
“Saya sudah memberi tahu Toni Kroos… jika ia berubah pikiran, mungkin dalam beberapa bulan ke depan, cukup satu panggilan telepon dan kita mulai lagi!" serunya pada Il Giornale, via Fabrizio Romano.
Ancelotti Kesulitan Cari Pengganti Kroos
Sebelumnya Carlo Ancelotti sudah 'sambat' alias mengeluhkan hengkangnya Toni Kroos. Sebab mencari pemain yang sekelas dengan Kroos sangatlah susah.
"Sangat sulit untuk menemukan pemain dengan kualitas seperti dirinya," aku Ancelotti seperti dilansir Fabrizio Romano.
Madrid sendiri disebut-sebut mengincar gelandang asal Argentina, Franco Mastantuono. Masalahnya gelandang River Plate itu sekarang masih berusia 16 tahun.
Klasemen La Liga
(Fabrizio Romano)
Baca Juga:
- Ora Sudi! Ancelotti Tegaskan Real Madrid Bakal Tolak Bermain di Piala Dunia Antarklub
- Belum Siap Ditinggal, Carlo Ancelotti Ngarep Toni Kroos Batal Pensiun
- Anak dan Menantu Masuk Tim Kepelatihan, 'Nepotisme' Carlo Ancelotti di Real Madrid
- Jules Kounde Tak Sabar Hadapi Kylian Mbappe di El Clasico Musim Depan
- Cabut dari PSG, Kylian Mbappe Disebut Pengkhianat
- Zidane: Mbappe Akan Bikin Sejarah di Real Madrid
- Diminati Real Madrid, Ini Saran dari Jurgen Klopp buat Alexis Mac Allister
- Tidak Mau Sekedar Numpang Lewat, Endrick Targetkan Pensiun di Real Madrid
- Ditawar MU, Leny Yoro Maunya Pindah ke Real Madrid!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid, Klub yang Sempurna Bagi Kylian Mbappe
Liga Spanyol 10 Juni 2024, 21:56 -
Pesan Ancelotti Pada Kroos: Kalau Berubah Pikiran, Telpon Aja
Liga Spanyol 10 Juni 2024, 19:36 -
Belum Siap Ditinggal, Carlo Ancelotti Ngarep Toni Kroos Batal Pensiun
Liga Spanyol 10 Juni 2024, 19:02
LATEST UPDATE
-
Prediksi Arsenal vs West Ham 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:10 -
Hasil FP1 Moto2 Mandalika 2025: Celestino Vietti dan Manuel Gonzalez Tercepat
Otomotif 3 Oktober 2025, 09:48 -
Prediksi Manchester United vs Sunderland 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 09:39 -
Hasil FP1 Moto3 Mandalika 2025: David Munoz Memimpin Joel Kelso
Otomotif 3 Oktober 2025, 09:31 -
Jadwal, Hasil Lengkap, dan Klasemen Livoli Divisi Utama 2025
Voli 3 Oktober 2025, 09:10 -
Jadwal Lengkap Pertandingan Livoli Divisi Utama 2025, 3 September-19 Oktober 2025
Voli 3 Oktober 2025, 09:10 -
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 3 Oktober 2025, 09:09 -
Daftar Pembalap Indonesia yang Berlaga di Idemitsu Asia Talent Cup 2025
Otomotif 3 Oktober 2025, 09:08 -
Jadwal Lengkap Idemitsu Asia Talent Cup 2025: Indonesia Turunkan 4 Wakil
Otomotif 3 Oktober 2025, 09:08 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Singapura 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 3 Oktober 2025, 09:07
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR