
Bola.net - Gelandang Real Madrid Eduardo Camavinga mengatakan Los Blancos merupakan klub yang sempurna bagi Kylian Mbappe untuk melanjutkan karier sepak bolanya.
Madrid akhirnya mendapatkan apa yang mereka cari. Mereka sukses memboyong Kylian Mbappe dari PSG.
Beruntungnya lagi, mereka bisa memboyongnya secara gratis. Madrid sudah mengumumkan pemain Prancis itu sebagai pemain barunya pada Senin (03/06/2024) kemarin.
Madrid mengontrak Mbappe selama lima tahun ke depan. Tapi ia baru akan gabung skuad El Real usai gelaran Euro 2024.
Madrid Klub Sempurna Bagi Mbappe

Kylian Mbappe sebelumnya sempat dikaitkan dengan beberapa klub selain Real Madrid. Sebut saja Liverpool dan Manchester United.
Namun ia akhirnya merapat ke Madrid. Eduardo Camavinga mengatakan Mbappe sudah membuat pilihan yang tepat dengan merapat ke Madrid karena klub itu merupakan klub yang sempurna baginya.
“Ini adalah langkah logis berikutnya dalam karier Kylian: Real Madrid adalah klub yang ia butuhkan setelah PSG. PSG dapat membantunya mencapai tujuan pribadinya," tuturnya seperti dilansir Goal.
“Juga pada level kolektif, karena ia ingin memenangkan Liga Champions. Jadi menurut saya Real Madrid adalah klub yang sempurna [baginya]," sambung Camavinga.
Mimpi yang Menjadi Nyata

Kylian Mbappe sendiri mengaku sangat senang akhirnya bisa merapat ke Real Madrid. Pasalnya sejak lama ia memang sudah bermimpi gabung El Real.
"Mimpi yang jadi nyata. Saya sangat bahagia dan bangga bisa bergabung dengan klub impian saya Real Madrid. Tidak ada yang bisa memahami betapa senangnya saya saat ini," tulisnya di akun media sosialnya di X.
"Tidak sabar bertemu dengan kalian semua, Madridista, dan terima kasih atas dukungan Anda yang luar biasa. Hala Madrid!"
Klasemen La Liga
(Goal/X)
Baca Juga:
- Pesan Ancelotti Pada Kroos: Kalau Berubah Pikiran, Telpon Aja
- Ora Sudi! Ancelotti Tegaskan Real Madrid Bakal Tolak Bermain di Piala Dunia Antarklub
- Belum Siap Ditinggal, Carlo Ancelotti Ngarep Toni Kroos Batal Pensiun
- Anak dan Menantu Masuk Tim Kepelatihan, 'Nepotisme' Carlo Ancelotti di Real Madrid
- Jules Kounde Tak Sabar Hadapi Kylian Mbappe di El Clasico Musim Depan
- Cabut dari PSG, Kylian Mbappe Disebut Pengkhianat
- Zidane: Mbappe Akan Bikin Sejarah di Real Madrid
- Diminati Real Madrid, Ini Saran dari Jurgen Klopp buat Alexis Mac Allister
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid, Klub yang Sempurna Bagi Kylian Mbappe
Liga Spanyol 10 Juni 2024, 21:56
-
Pesan Ancelotti Pada Kroos: Kalau Berubah Pikiran, Telpon Aja
Liga Spanyol 10 Juni 2024, 19:36
-
Belum Siap Ditinggal, Carlo Ancelotti Ngarep Toni Kroos Batal Pensiun
Liga Spanyol 10 Juni 2024, 19:02
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43



















KOMENTAR