
Bola.net - Penyerang Barcelona, Martin Braithwaite dianggap memiliki kecerdasan luar biasa yang bakal membuatnya sukses di tim asal Catalan tersebut.
Braithwaite digaet Barcelona dari sesama klub La Liga, Leganes pada Februari kemarin. Barca bersedia menebus klausul rilis pemain asal Denmark tersebut senilai 18 juta euro.
Braithwaite didatangkan Barca sebagai pengganti Ousmane Dembele dan Luiz Suarez yang harus menepi dalam waktu lama karena cedera. Inilah yang membuat Blaugrana mendapat dispensasi merekrut pemain baru meski jendela transfer tengah ditutup.
Opini Michael Pedersen
Banyak pihak yang meragukan kemampuan Braithwaite untuk memperkuat tim sekelas Barcelona. Namun, eks pelatihnya di Ejsberg, Michael Pedersen punya keyakinan sebaliknya.
"Kita belum banyak melihat Martin bermain untuk Barca karena jeda pandemi Corona, tapi dia benar-benar tipe pemain Barcelona ketimbang yang banyak orang yakini," ujar Pedersen kepada Goal International.
"Dia memiliki kemampuan untuk menyesuaikan diri dengan beberapa taktik yang berbeda tergantung klub yang ia perkuat sepanjang kariernya sejauh ini, dan saya tahu dia bisa bermain dengan visi dan antisipasi dalam permainanya yang cukup luar biasa," imbuhnya.
Keyakinan Michael Pedersen
Bagi Pedersen, kelebihan Braithwaite terletak pada kemampuannya melihat opsi yang tak dilihat banyak pemain lain, terutama ketika ia bisa menciptakan ruang bagi rekan setimnya.
"Ketepatan waktunya ketika berlari sungguh menakjubkan, dan dia mengantisipasi area berbahaya untk menyerang sebelum mereka muncul. Pemain bagus berlari ke area berbahaya segera ketika mereka melihatnya, tapi pemain terbaik menandai area itu, lalu mereka menunggu dengan berlari hingga momen yang tepat dengan efek maksimum, itulah kecerdasan sepak bola, dan Martin memiliki kemampuan tersebut. Menurut saya, karena itulah dia adalah pemain Barcelona," tutur Pedersen.
"Dan karena itulah saya tak sabar melihatnya bermain untuk Barcelona ketika La Liga dimulai kembali karena dengan rekan setim yang hebat, dia akan memiliki kemungkinan tinggi untuk menunjukkan skillnya di level tertinggi," tukasnya.
Sumber: Goal International
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Messi tak Mengira Dampak Virus Corona Begitu Parah
Liga Spanyol 27 Mei 2020, 22:20
-
Philippe Coutinho Dijual Setengah Harga, Ada yang Berminat Beli?
Liga Spanyol 27 Mei 2020, 21:41
-
Real Madrid 2007/08: Juara dan Guard of Honour dari Barcelona
Liga Spanyol 27 Mei 2020, 16:27
-
Skuad Barcelona Makin Tua: Seperti Apa Proyek Regenerasinya?
Liga Spanyol 27 Mei 2020, 14:20
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR