Bola.net - - Pelatih tim nasional (timnas) U-19 Indonesia, Indra Sjafri tidak menyesali kekalahan timnya dari Thailand pada Piala AFF U-18 bulan lalu. Meskipun di laga uji coba hari Minggu (8/10/2017) ini, timnas U-19 bisa mengalahkan Thailand U-19 dengan telak.
Bertempat di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, skuat Garuda Nusantara berhasil menang atas Thailand U-19 dengan skor telak, 3-0. Gol-gol kemenangan timnas U-19 dicetak oleh Witan Sulaeman, Syahrian Abimanyu dan Saddil Ramdani.
Sementara pada Piala AFF U-18 lalu, timnas U-19 kalah dari Thailand melalui adu penalti. Akibat kekalahan itu, Garuda Nusantara gagal melaju ke partai final.
"Tuhan saya bilang tidak boleh menyesal. Kamu kalau dicoba disyukuri, terus dikasih kenikmatan syukuri," ujar Indra.
"Nanti pasti ada yang lebih baik dikasih," sambung mantan pelatih Bali United ini.
Kesedihan para pemain Timnas U-19 usai dikalahkan Thailand.
Pertandingan melawan Thailand U-19 kali ini adalah laga uji coba timnas U-19 sebelum terjun ke Kualifikasi Piala Asia U-19 di Korea Selatan pada akhir Oktober nanti. Setelah berlaga melawan tim Gajah Perang, Garuda Nusantara akan meneruskan pemusatan latihan (TC).
Namun jika TC sebelumnya dihelat di Bekasi, maka kali ini akan digeser ke tempat lain dan setelah itu timnas U-19 bakal bertolak ke Jember. Di sana, Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan dijadwalkan untuk menjalani laga uji coba melawan tim lokal.
"TC hanya pindah dari Bekasi ke Cikarang. Jadi besok habis makan siang kami tadi diskusi saya minta untuk mengapresiasi suporter dan besok kami melakukan TC di Stadion Wibawa Mukti sampai berangkat ke Jember karena ada uji coba dengan tim daerah. Tanggal 18 kami berangkat ke sana, dan mainnya tanggal 21," tutur Indra.
"Terus tanggal 22 pagi kami pulang ke Jakarta, kami TC di Jakarta tanggal 22, 23, 24, 25, dan 26. Lalu kami ke Korea antara tanggal 27, 28, 29, atau 30," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Indra Sjafri Tak Menyesal Gagal Kalahkan Thailand di Piala AFF
Tim Nasional 8 Oktober 2017, 23:46
-
Witan Bersyukur Dapat Kado Ultah Kemenangan Lawan Thailand
Tim Nasional 8 Oktober 2017, 23:21
-
Highlights: Indonesia U-19 3-0 Thailand U-19
Open Play 8 Oktober 2017, 21:12
-
Saddil Cetak Gol, Timnas U-19 Bungkam Thailand 3-0
Tim Nasional 8 Oktober 2017, 20:30
-
Usai Hadapi Kamboja, Indra Sjafri Langsung Tobat
Tim Nasional 5 Oktober 2017, 10:02
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR