Bola.net - - Pelatih tim nasional (timnas) Indonesia U-16, Fachri Husaini mengakui anak-anak asuhnya tidak meraih kemenangan atas Myanmar dengan mudah. Apalagi tim lawan main begitu militan.
Timnas U-16 menjalani pertandingan perdananya di turnamen Tien Phong Plastic Cup 2017 di Vietnam pada Rabu (14/6/2017) malam. Lawan yang mereka hadapi adalah timnas Myanmar.
Timnas U-16 sempat tertinggal lebih dahulu di pertandingan tersebut. Akan tetapi, pada akhirnya permainan skuat Merah Putih membaik dan bisa menang telak dengan selisih tiga gol.
"Kemenangan 4-1 versus Myanmar tidak kami peroleh dengan mudah. Myanmar merepotkan kami," ujar Fachri usai pertandingan.
"Mereka bermain dengan cara yang militan. Pressing ketat yang mereka lakukan sangat merepotkan kami, terutama pada babak pertama," sambungnya.
Fachri menerangkan, situasi berubah setelah dia melakukan pergantian pemain di babak kedua. Dari situ, taktik yang dia rancang bisa berhasil berjalan dengan mulus.
"Masuknya M Uchida Sudirman pada babak kedua menggantikan Kartika Vedayanto yang tampil kurang maksimal mampu mengubah permainan. Kami mulai bisa mengontrol permainan, dan menekan Myanmar pada babak kedua," tutur Fachri.
"Gol timnas U-16 lahir melalui combination play dan transisi positif," tambahnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fachri Puji Perjuangan Timnas U-16 Lawan Myanmar
Tim Nasional 15 Juni 2017, 07:49
-
Timnas U-16 Akui Sempat Kerepotan Hadapi Myanmar
Tim Nasional 15 Juni 2017, 07:35
-
Indonesia Kalah, Ezra Walian Minta Maaf
Tim Nasional 22 Maret 2017, 14:38
-
Lima Catatan Pasca Laga Perdana Luis Milla di Timnas U-22
Editorial 22 Maret 2017, 09:56
-
Laga Perdana Timnas U-22 Hanya Disaksikan 13 Ribu Penonton
Tim Nasional 21 Maret 2017, 22:14
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR