
Bola.net - Charis Yulianto membeber target yang dicanangkan tim pelatih Arema FC kepada anak asuhnya pada laga uji coba kontra Tim PON Jatim. Asisten Pelatih Arema FC ini mengaku ingin melihat perkembangan anak asuhnya dalam menyerap materi taktik dan strategi yang selama ini diberikan.
"Bagi kami yang terutama pada pertandingan ini bukan hasil akhirnya, apalagi berapa gol yang kami cetak," ucap Charis, pada Bola.net.
"Kami lebih memprioritaskan untuk melihat sejauh mana para pemain bisa menerapkan taktik dan strategi yang sudah dilatihkan selama ini," sambungnya.
Menurut Charis, selain taktik dan strategi, ada aspek lain yang ingin ia lihat dari para pemainnya pada laga tersebut. Hal ini, sambung pelatih berlisensi A AFC tersebut, adalah kondisi fisik para pemainnya.
"Kami sudah mengawali masa persiapan ini dengan latihan fisik. Pada pertandingan uji coba ini, kami ingin melihat sejauh mana kondisi para pemain," tutur Charis.
Arema FC sendiri akan menghadapi tim PON Jatim pada uji coba jelang lanjutan Shopee Liga 1 musim 2020. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Kamis (10/9/2020).
Bagi Arema, laga uji coba lawan tim PON Jatim akan menjadi yang ketiga kalinya selama masa persiapan ini. Sebelumnya, mereka menghadapi tim Arema U-20 dan PS Kaki Mas Dampit.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Harap Pertandingan Sengit
Lebih lanjut, Charis berharap agar anak asuhnya mendapat perlawanan sengit dari tim PON Jatim. Dengan tekanan tersebut, pelatih berusia 42 tahun ini menambahkan, para pemainnya akan kian teruji dalam suasana pertandingan.
"Akan sangat bagus kalau lawan nanti bisa mempersulit kami pada pertandingan uji coba besok," harap Charis.
"Jadi, para pemain bisa mendapat tekanan, seperti yang akan mereka dapatkan pada pertandingan sesungguhnya. Tekanan ini merupakan hal yang sangat bagus," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sakit Tifus dan Liver, Penyerang Arema FC Harus Istirahat Sepuluh Hari
Bola Indonesia 9 September 2020, 19:43
-
Arema FC Pastikan Tak Akan Cari Kiper Asing
Bola Indonesia 9 September 2020, 19:26
-
Jajal Tim PON Jatim, Arema FC Matangkan Kerangka Tim
Bola Indonesia 9 September 2020, 18:32
-
Arema FC Akui Sempat Ingin Jajal PSG
Bola Indonesia 9 September 2020, 14:08
-
Jajal Tim PON Jatim, Ini Target Arema FC
Bola Indonesia 9 September 2020, 12:35
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Bologna 5 Januari 2026
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:45
-
Juventus vs Lecce: Pemain Terbaik dan Terburuk di Allianz Stadium
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:37
-
Man of the Match Juventus vs Lecce: Wladimiro Falcone
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:27
-
Hasil Sassuolo vs Parma: Jay Idzes Gagal Bantu Neroverdi Raih Poin Penuh
Tim Nasional 4 Januari 2026, 01:13
-
Prediksi Man City vs Chelsea 5 Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 00:30
-
BRI Super League: Kuota Penonton Persik vs Persib Dibatasi
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:44
-
Prediksi BRI Super League, Bali United vs Arema FC 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:31
-
Prediksi Real Madrid vs Real Betis 4 Januari 2026
Liga Spanyol 3 Januari 2026, 22:15
-
Prediksi Fulham vs Liverpool 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 22:00
-
Prediksi BRI Super League, PSIM Yogyakarta vs Semen Padang 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 21:35
-
Prediksi BRI Super League, Persis Solo vs Persita 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 21:10
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR