Bola.net - - Perjuangan berat saat ini sedang dijalani oleh para pemain Timnas Indonesia U-16 yang ambil bagian dalam turnamen Tien Phong Plastic 2017 di Vietnam. Brylian Negietha dan kolega harus menjalani turnamen ini dalam kondisi berpuasa.
Timnas U-16 memang memutuskan untuk tetap berpuasa selama berada di Veitnam. Bahkan, beratnya materi latihan yang diberikan oleh pelatih Fachri Husaini tidak membuat pemain untuk tidak berpuasa.
Latihan Timnas U-16 dimulai pada pukul 17.45 hingga 18.45 waktu setempat. Sementara itu, buka puasa di Vietnam jatuh pada pukul 18.15 waktu setempat. Maka, jadilah para pemain dan juga staf pelatih harus menjalani buka puasa di lapangan, disela-sela latihan.
Dikutip dari Topskor, menu buka puasa untuk para pemain Timnas U-16 ini termasuk cukup sederhana. Mereka hanya minum air mineral dan memakan roti gandum untuk membatalkan puasa. Sesi makan besar baru dilakukan pasca latihan di hotel tempat menginap.
Namun, pemain Timnas U-16 tidak menjalankan ibadah puasa saat harus berjumpa dengan Myanmar di laga pertama Tien Phong Plastic 2017, Rabu (14/6) lalu. Saat itu, para pemain tidak puasa setelah tim pelatih berkonsultasi dengan tim dokter.
"Saya sudah konsultasikan ke dokter, tidak ideal untuk pertandingan kami berbuka. Memang laga perdana kami bisa buka dulu, tetapi waktu jedanya cuma 15 menit, menurut dokter, stamina pemain belum lagi kembali," terang Fakhri Husaini.
Meski tidak puasa, Fachri memastikan bahwa anak-asuhnya akan tetap menggantinya di hari lain. Sementara, laga melawan Myanmar sendiri mampu dimenangkan oleh Timnas U-16 dengan skor 4-1.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Penyebab Timnas U-16 Gagal Menang Lawan Vietnam
Tim Nasional 16 Juni 2017, 21:19
-
Sempat Unggul, Timnas U-16 Ditahan Imbang Vietnam
Tim Nasional 16 Juni 2017, 17:59
-
Jalani Puasa di Vietnam, Ini Menu Buka Puasa Timnas U-16
Bola Indonesia 16 Juni 2017, 17:06
-
Fachri Puji Perjuangan Timnas U-16 Lawan Myanmar
Tim Nasional 15 Juni 2017, 07:49
-
Timnas U-16 Akui Sempat Kerepotan Hadapi Myanmar
Tim Nasional 15 Juni 2017, 07:35
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55























KOMENTAR