Bola.net - Persebaya Surabaya kehilangan gelandang asingnya, Manuchekhr Dzhalilov untuk sementara waktu. Pemain asal Tajikistan tersebut membela Negaranya pada kualifikasi Piala Dunia 2022.
Dzhalilov bahkan menjadi salah satu andalan Tajikistan ketika menaklukkan Kyrgyztan pada kualifikasi grup F.
Namun demikian, Persebaya belum tahu kapan pemain tersebut akan kembali bergabung. Tapi, tim pelatih memprediksi akan bersamaan dengan kembalinya Ruben Sanadi cs.
”Saya belum dapat informasi, tapi kelihatannya sama dengan timnas kami,” ungkap asisten pelatih Persebaya, Wolfgang Pikal.
Dzhalilov meninggalkan Persebaya setelah pertandingan melawan Persija Jakarta. Dia tidak masuk rombongan dalam lawatan ke markas Bhayangkara FC.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters!
Setelah Tanggal 10 September
Sama dengan timnas Indonesia, Tajikistan akan bermain menghadapi Mongolia pada tanggal 10 September mendatang. Sehingga kemungkinan Dzhalilov kembali setelah itu.
”(Dzhalilov) masih main tanggal 10 (September), setelah itu Satu sampai dua hari setelahnya pasti gabung,” tegasnya.
Sementara, selain Manuchekr Dzhalilov juga kehilangan beberapa pemain karena dipanggil timnas. Yakni Ruben Karel Sanadi, Irfan Jaya, Hansamu Yama, dan Otavio Dutra.
(Bola.net/Mustopa Elabdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persebaya Belum Dapat Kepastian Kembalinya Dzhalilov
Bola Indonesia 7 September 2019, 22:39
-
Latihan Dua Kali Sehari Tak Jadi Beban Bagi Penggawa Persebaya
Bola Indonesia 7 September 2019, 22:03
-
Upaya Persebaya Tambah Pemain Lokal Mememui Ganjalan
Bola Indonesia 7 September 2019, 21:14
-
Persebaya Berencana Rekrut Playmaker Asing
Bola Indonesia 7 September 2019, 20:46
-
Lawan Kalteng Putra, Persebaya Belum Didampingi Alfred Riedl
Bola Indonesia 7 September 2019, 19:22
LATEST UPDATE
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR