
Bola.net - Gelandang asal Jepang, Taisei Marukawa dikaitkan dengan Persebaya Surabaya. Bekas pemain Noah Jurmala itu diproyeksikan untuk mengisi slot pemain asing Asia.
Bahkan, menurut informasi yang beredar, Taisei Marukawa dijadwalkan akan segera terbang ke Indonesia. Segala persyaratan penerbangan sang pemain sudah lengkap.
Saat dikonfirmasi terkait pemain tersebut, Pelatih Persebaya, Aji Santoso masih belum mau banyak berbicara. Dia tidak membenarkan atau pun menyanggah informasi itu.
"Nanti aja, belum waktunya diumumkan, nanti kan ada waktunya. Kalau mereka sudah datang pasti kami umumkan," kata Aji Santoso.
Menurut informasi di laman Transfermarkt, Taisei Marukawa merupakan pemain bertipe versatile. Dia bisa bermain di posisi gelandang serang, gelandang kanan dan kiri.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Dua Pemain Asing
Terpisah, Sekretaris Persebaya, Ram Surahman mengatakan bahwa dua pemain asing Persebaya akan datang ke Surabaya. Salah satunya memang pemain Asia.
Namun, Ram enggan membeberkan secara rinci identitas pemain tersebut. Dia baru akan membukanya setelah yang bersangkutan tiba di Surabaya.
"Salah satunya Asia, negaranya belum, identitasnya belum," tandas pria asal Gresik Jawa Timur tersebut.
(Bola.net/Mustopa Elabdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Batal TC, Persebaya Putuskan Tetap Latihan di Surabaya
Bola Indonesia 22 Mei 2021, 23:23
-
Taisei Marukawa Dikaitkan dengan Persebaya, Ini Kata Aji Santoso
Bola Indonesia 22 Mei 2021, 08:54
-
Persebaya Pastikan Stop Perburuan Pemain Lokal
Bola Indonesia 21 Mei 2021, 01:40
-
Pelatih Persebaya Belum Tahu-menahu Soal Turnamen Nine Sport
Bola Indonesia 20 Mei 2021, 18:28
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR