
Bola.net - Hendro Siswanto angkat bicara soal kepergiannya dari kubu Arema FC. Gelandang berusia 30 tahun ini mengaku tak semua rekan-rekan satu timnya tahu soal kepergiannya dari klub berlogo singa mengepal tersebut.
"Sementara ini, belum banyak yang tahu saya pindah," kata Hendro Siswanto.
"Hanya ada beberapa orang yang tahu (soal kepindahan ini, red)," sambungnya.
Menurut Hendro, beberapa orang yang tahu soal kepindahannya tersebut rata-rata mendukung langkahnya. Mereka, sambung pemain berusia 30 tahun tersebut, berharap agar ia dan keluarga mendapat yang terbaik.
"Kalau memang itu terbaik untuk saya dan keluarga, mengapa tidak? Kalau sebagai pemain kan rata-rata pemikirannya seperti itu," tuturnya.
Sebelumnya, Arema FC dipastikan kehilangan Hendro Siswanto jelang bergulirnya musim 2021. Gelandang pekerja ini memilih untuk meninggalkan klub berlogo singa mengepal tersebut.
Hendro bakal bergabung dengan Borneo FC. Pemain asal Tuban tersebut dipinang Pesut Etam dengan kontrak berdurasi dua musim.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Beber Alasan Gabung Borneo
Lebih lanjut, Hendro pun membeber alasannya memilih Borneo sebagai pelabuhan berikutnya. Menurutnya, Pesut Etam merupakan klub yang paling menginginkannya saat ini.
"Bukan berarti Arema atau yang lain tak menginginkan juga respek dengan saya. Namun, saat ini, Borneo lah yang paling menunjukkan keinginan dan respek terhadap saya," papar Hendro.
"Selain itu, saya juga kenal dengan pelatih dan manajemen Borneo. Jadi, klub ini tak terlalu asing bagi saya," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Borneo FC Rekrut Mantan Kapten Arema Hendro Siswanto
Bola Indonesia 16 Februari 2021, 21:15
-
Tak Semua Penggawa Arema FC Tahu Kepergian Hendro Siswanto
Bola Indonesia 16 Februari 2021, 18:28
-
Hendro Siswanto Akui Berat Tinggalkan Arema FC
Liga Spanyol 16 Februari 2021, 18:20
-
Hendro Siswanto Pergi, Ini Kata Asisten Pelatih Arema FC
Bola Indonesia 16 Februari 2021, 17:11
-
Hendro Siswanto Tinggalkan Arema FC
Bola Indonesia 16 Februari 2021, 17:06
LATEST UPDATE
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
















KOMENTAR