Bola.net - Klub Premier League, Arsenal dilaporkan ingin mendatangkan striker baru. The Gunners tertarik untuk memboyong Maxi Gomez di musim dingin nanti.
Musim ini performa Arsenal tergolong cukup meresahkan. Selain pertahanan mereka yang bobrok, lini serang mereka yang tajam mulai macet untuk mencetak gol.
Salah satunya yang cukup meresahkan adalah menurunnya performa Pierre-Emerick Aubameyang. Sang striker mendadak kehilangan ketajamannya di Arsenal musim ini.
The Daily Mail mengklaim bahwa Arsenal mulai mencari alternatif untuk macetnya lini serang mereka. The Gunners tertarik memboyong Maxi Gomez dari Valencia.
Mengapa Arsenal mengejar striker Valencia itu? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Striker Potensial
Menurut laporan tersebut, Arsenal sudah cukup lama memantau striker asal Uruguay tersebut.
Striker 24 tahun itu pertama kali pindah ke Spanyol pada tahun 2017 silam. Namun sang striker tidak kesulitan beradaptasi di La Liga.
Sang striker langsung jadi andalan di skuat Valencia karena ketajamannya di depan gawang.
Bakal Sulit
Namun laporan tersebut mengklaim bahwa Arsenal akan menemui kendala untuk mendapatkan jasa Gomez.
Sang striker baru satu tahun bergabung dengan Valencia. Kontraknya baru berakhir di tahun 2024 mendatang.
Jadi Arsenal harus siap keluar uang yang cukup besar untuk memboyongnya dari Spanyol.
Performa Apik
Musim ini Gomez menunjukkan performa yang cukup bagus di skuat Valencia.
Ia membuat tiga gol dari 10 penampilan di La Liga musim ini.
(The Daily Mail)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Dundalk Vs Arsenal di Vidio
Liga Eropa UEFA 10 Desember 2020, 22:45
-
Aubameyang Mlempem, Arsenal Impor Striker dari Spanyol?
Liga Inggris 10 Desember 2020, 18:20
-
Barcelona Lepas Samuel Umtiti di Januari 2021?
Liga Spanyol 10 Desember 2020, 17:00
-
Saingi Barcelona, Arsenal Coba Comot Eric Garcia
Liga Inggris 10 Desember 2020, 16:20
-
Prediksi Dundalk Vs Arsenal 11 Desember 2020
Liga Eropa UEFA 10 Desember 2020, 14:59
LATEST UPDATE
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52




















KOMENTAR