Bola.net - - Sebuah kabar buruk datang bagi Liverpool. Mereka terancam tidak bisa diperkuat oleh Naby Keita pada pertandingan melawan Newcastle United pada akhir pekan ini.
Seperti yang sudah diketahui, Premier League sudah memasuki fase akhir. Hanya ada dua laga yang tersisa, di mana Manchester City dan Liverpool masih menjadi dua tim yang bersaing untuk gelar juara ini.
Liverpool akan menghadapi partai yang relatif sulit. Mereka harus bertandang ke St James Park, untuk menghadapi Newcastle United yang dalam satu bulan terakhir tengah on fire.
Dilansir Sportsmole, Liverpool nampaknya tidak akan tampil dengan kekuatan penuh pada laga tersebut. Pasalnya Naby Keita kemungkinan besar akan absen pada laga itu.
Mengapa Keita harus absen? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Cedera
Menurut laporan Sportsmole tersebut, Keita kemungkinan besar absen karena mengalami cedera baru-baru ini.
Cedera itu ia dapatkan pada pertandingan melawan Barcelona dini hari tadi. Pada laga itu ia tampil starter, di mana ia dipasang di posisi yang agak ke depan menggantikan Roberto Firmino.
Namun pada saat itu ia mengalami cedera di babak pertama, di mana ia diperkirakan mengalami cedera di pangkal pahanya dan butuh beberapa pekan untuk memulihkan cedera itu.
Pengganti Siap
Dengan cedera itu, Liverpool kehilangan satu pilar di lini tengah mereka. Namun mereka tidak terlalu memusingkannya karena mereka masih memiliki stok gelandang yang cukup.
Ada nama Giorginio Wijnaldu, James Milner dan Jordan Henderson yang bisa dimainkan di posisi lini tengah Liverpool pada pertandingan di St James Park tersebut.
Tidak hanya itu mereka juga bisa memainkan Alex Oxlade-Chamberlain yang sudah mulai pulih dari cedera yang ia derita.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Diminta Fokus Pada Newcastle Dulu, Baru Barca
Liga Inggris 2 Mei 2019, 19:49
-
Lupakan Barcelona, Liverpool Alihkan Fokus ke Newcastle United
Liga Inggris 2 Mei 2019, 19:00
-
Cedera, Naby Keita Absen Lawan Newcastle United?
Liga Inggris 2 Mei 2019, 17:20
-
Klopp Haramkan Hadapi Barcelona Dengan Fokus Cuma 85 Persen
Liga Champions 1 Mei 2019, 14:45
-
Benitez Diyakini Justru Akan Berusaha Jegal Liverpool
Liga Inggris 30 April 2019, 20:24
LATEST UPDATE
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25





















KOMENTAR