Bola.net - David Silva akan meninggalkan Manchester City pada akhir musim. Namun, Josep Guardiola mengatakan tidak punya rencana untuk mencari pengganti sang pemain.
Silva sudah mengumumkan akan meninggalkan Etihad Stadium pada musim panas nanti. Hal tersebut akan mengakhiri sepuluh tahun kariernya di Premier League.
Gelandang asal Spanyol itu mempunyai kontribusi yang besar selama memperkuat City. Silva berhasil mengantarkan City meraih gelar empat gelar Premier League.
Kontrak mantan pemain Valencia itu akan habis pada akhir musim. Namun, Silva sudah mengambil keputusan tidak akan memperpanjang kontraknya di Etihad.
Tak Akan Cari Pengganti Silva
City pastinya akan kehilangan Silva. Namun, Guardiola menegaskan bahwa dia tidak akan mencari pengganti sang pemain.
"Saya tidak berpikir kami akan melakukan apa pun di posisi ini, saya tidak berpikir kami akan merekrut siapa pun," kata Guardiola dilansir Evening Standard.
"Mungkin saya akan berubah pikiran, tergantung pada enam bulan ke depan, tapi saya punya prioritas lain dan saya tidak berpikir akan membeli karena sudah cukup.
“Bernardo [Silva] bisa main di sana, Phil [Foden] juga, kami punya [Ilkay] Gundogan, kami punya Kevin [De Bruyne], jadi saya tak berpikir kami akan melakukan apa pun di posisi ini. Itu pikiran saya hari ini, kita akan lihat di akhir musim.”
Tak Akan Halangi Silva
Guardiola menambahkan bahwa dirinya tidak akan membujuk Silva bertahan setelah gagal melakukan hal yang sama dengan Vincent Kompany pada musim panas lalu.
“Saya pikir ketika para pemain ini mengambil keputusan, maka begitulah keputusannya. Saya sangat berusaha meyakinkan Vincent untuk bertahan setahun lagi dengan kami," lanjutnya.
“Di pekan-pekan terakhir, saya mengatakan: ‘Tidak, tidak, Anda tidak meninggalkan saya,’ tapi dia meninggalkan saya. Ketika para pemain ini mengambil keputusan, begitulah.”
Sumber: Evening Standard
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Wolves vs Manchester City: Jadwal dan Live Streaming Mola TV
Liga Inggris 27 Desember 2019, 22:05
-
Schmeichel Aku Liverpool Tim Paling Perkasa di Dunia
Liga Inggris 27 Desember 2019, 18:21
-
Ditinggal David Silva, Guardiola Tak Akan Cari Penggantinya
Liga Inggris 27 Desember 2019, 13:04
-
Kata Guardiola, Aguero Tak Tergantikan di Manchester City
Liga Inggris 27 Desember 2019, 12:44
-
Ederson Optimis Manchester City Bisa Susul Liverpool
Liga Inggris 26 Desember 2019, 21:20
LATEST UPDATE
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR