
Bola.net - Bicara sebagai rival dan sebagai mantan rekan, Josep Guardiola mendukung penuh Mikel Arteta untuk tetap jadi pelatih Arsenal. Baginya tidak ada yang lebih baik dari Arteta untuk The Gunners yang sekarang.
Klaim Guardiola ini terbilang berani, khususnya setelah laju buruk Arsenal beberapa pekan terakhir. Gosip pemecatan Arteta menguat karena sejumlah masalah di lapangan.
Betapa tidak, setelah 12 pertandingan di liga, Arsenal terpuruk di peringkat ke-15 dengan 13 poin saja. Kemerosotan parah terjadi pada 8 pertandingan terakhir, hanya satu kemenangan dan hanya mencetak dua gol.
Arteta dianggap tidak becus menangani tim dan tidak bisa mencari solusi atas permasalahan di lapangan. Lalu apa kata Guardiola soal ini?
Scroll ke bawah ya, Bolaneters!
Tidak ada yang lebih baik
Jawaban Guardiola tegas, dia menolak gagasan pemecatan tersebut. Baginya Arteta masih yang terbaik untuk Arsenal dan akan tetap jadi yang terbaik sampai beberapa tahun ke depan.
"Arsenal tidak akan punya pelatih yang lebih baik dari dia [Arteta] untuk memimpin klub bertahun-tahun ke depan," tegas Guardiola.
"Saya tidak perlu memberikan dukungan saya, sebab dia sudah punya dukungan itu dan dia tahu dia memilikinya."
"Dia adalah salah satu pelatih terbaik yang pernah bekerja bersama saya, jelas -- untuk personalitasnya, komitmennya, cintanya untuk klub," imbuhnya.
Bakal balikkan situasi
Lalu soal laju buruk tim, Guardiola merasa tidak perlu dilebih-lebihkan. Semua tim pernah kesulitan, pernah merasakan momentum buruk. Yang terpenting adalah bersatu dan berusaha bangkit dengan segera.
"Saya cukup yakin dia akan membalikkan situasi dan memenuhi ekspektasi semua orang," sambung Guardiola.
"Terkadang ketika klub menjalani periode buruk, itu butuh waktu. Saya tahu apa yang dikatakan orang-orang, mereka merasa tidak butuh waktu."
"Jika saya adalah bagian dari dewan pengurus Arsenal, saya tidak akan meragukan kualitas dan kapasitasnya untuk mengembalikan Arsenal ke posisi selayaknya," tandasnya.
Sumber: Goal
Baca ini juga ya!
- Real Madrid Mulai Oke, Pembuktian Zinedine Zidane Masih Layak Jadi Pelatih?
- Korban Zinedine Zidane: Setelah Gareth Bale dan James Rodriguez, Isco Berikutnya?
- Gosip Kepergian Isco Memanas, Zinedine Zidane Akhirnya Angkat Bicara
- Awas Barcelona, PSG Coba Bajak Transfer Depay
- Zidane Usir Isco dari Real Madrid pada Januari 2021?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Pernah Diperingatkan Agar tak Angkat Arteta Sebagai Manajer
Liga Inggris 15 Desember 2020, 21:55
-
Granit Xhaka Bikin Masalah, Tapi Masih Dibela Arteta
Liga Inggris 15 Desember 2020, 20:53
-
Klaim Keown: Situasi Ozil Bisa Jadi Racun di Arsenal
Liga Inggris 15 Desember 2020, 20:22
-
Keown Omeli Willian: Orang Ini Seperti Sedang Liburan di Arsenal
Liga Inggris 15 Desember 2020, 19:30
-
Pede Abis! Arteta Optimis Bisa Bangkitkan Arsenal dari Keterpurukannya
Liga Inggris 15 Desember 2020, 18:57
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR