
Bola.net - Klub Championship, Oxford United terus berbenah di bursa transfer kali ini. Terbaru, The U's berhasil mendatangkan gelandang muda berbakat asal Turki, Yunus Konak.
Seperti yang sudah diketahui, Oxford United sedang berjuang di Championship. Sejumlah hasil kurang maksimal membuat The U's terdampar di papan bahwa klasemen.
Oxford United tidak ingin terdegradasi ke League One di akhir musim nanti. Untuk itu mereka memutuskan untuk merekrut beberapa tambahan armada di musim dingin ini.
Beberapa saat yang lalu, Oxford United resmi memperkenalkan rekrutan terbaru mereka. The U's berhasil mengamankan jasa Yunus Konak dari Brentford.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Pernyataan Resmi Oxford United
Melalui laman resmi mereka, Oxford United mengumumkan perekrutan Yunus Konak dari Brentford dan mereka memastikan sang gelandang akan langsung dilibatkan di tim utama Oxford.
"Oxford United dengan senang hati mengumumkan peminjaman Yunus Emre Konak dari klub Premier League, Brentford hingga akhir musim nanti," tulis pernyataan resmi Oxford United.
"Konak yang membela Timnas Turki U-21 akan langsung masuk dalam skuad yang akan bertanding melawan Bristol City di Sky Bet Championship pada hari Sabtu nanti."
Siap Berkontribusi
Konak sendiri mengaku girang bisa bergabung dengan Oxford United. Ia berjanji akan memberikan segenap kemampuannya untuk membawa The U's bertahan di Championship musim ini.
"Saya sangat antusias dengan kesempatan membela Oxford United dan saya tidak sabar menunjukkan kemampuan saya kepada para supporter," buka Konak.
"Saya pemain yang selalu memberikan segalanya di atas lapangan, dan saya ingin membantu klub ini meraih prestasi terbaik selama masa peminjaman ini. Para supporter akan melihat energi yang penuh, determinasi dan jiwa kompetitif dari saya di atas lapangan," pungkas sang gelandang.
Sumber: Oxford United Official
Baca Juga:
- Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
- Marselino Ferdinand Akhirnya Diperkenalkan Sebagai Pemain AS Trencin Usai Pulih Dari Cedera
- Resmi! Marselino Ferdinan Dipinjamkan Oxford United ke AS Trencin, Klub Slovakia yang Pernah Diperkuat Witan Sulaeman
- Marselino Ferdinan Cari Jam Terbang di Slovakia Bersama AS Trencin
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Perkuat Lini Tengah, Oxford United Boyong Wonderkid Turki Ini
Liga Inggris 16 Januari 2026, 08:38
-
Frank Lampard Angkat Coventry City, Dari Tim Terlupakan Jadi Penantang Promosi
Liga Inggris 2 Oktober 2025, 23:38
LATEST UPDATE
-
Prediksi RB Leipzig vs Bayern 18 Januari 2026
Bundesliga 17 Januari 2026, 00:30
-
Prediksi Nottm Forest vs Arsenal 18 Januari 2026
Liga Inggris 17 Januari 2026, 00:30
-
Prediksi Napoli vs Sassuolo 18 Januari 2026
Liga Italia 17 Januari 2026, 00:00
-
Como vs Milan, Adrien Rabiot Bersinar tapi Tetap Rendah Hati
Liga Italia 16 Januari 2026, 22:52
-
Saat Real Madrid Terpuruk, Mbappe Malah Cedera dan Dipastikan Absen Lawan Levante
Liga Spanyol 16 Januari 2026, 22:36
-
Prediksi Liverpool vs Burnley 17 Januari 2026
Liga Inggris 16 Januari 2026, 22:00
-
Prediksi Chelsea vs Brentford 17 Januari 2026
Liga Inggris 16 Januari 2026, 22:00
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
Gemilang di Laga Como vs Milan, Rabiot Dapat Apresiasi dari Maignan
Liga Italia 16 Januari 2026, 21:24
-
Prediksi Udinese vs Inter 17 Januari 2026
Liga Italia 16 Januari 2026, 21:00
-
Proliga 2026: Medan Falcons Ditumbangkan Bandung bjb Tandamata
Voli 16 Januari 2026, 20:51
-
Prediksi Real Madrid vs Levante 17 Januari 2026
Liga Spanyol 16 Januari 2026, 20:00
-
Prediksi Man United vs Man City 17 Januari 2026
Liga Inggris 16 Januari 2026, 19:30
-
Galatasaray Ngebet Boyong Youssouf Fofana, Ini Jawaban AC Milan
Liga Italia 16 Januari 2026, 19:04
LATEST EDITORIAL
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45























KOMENTAR