Bawa Napoli Juara, 4 Pemain Ini Berpotensi Dibajak Tim-tim Top Eropa di Bursa Transfer Musim Panas 2023

Bola.net - Napoli adalah kampiun Serie A musim 2022/2023. Tentunya, terdapat pemain kunci mereka yang berperan penting pada kemenangan Scudetto musim ini.
I Partenopei mengakhiri Serie A musim ini dengan luar biasa. Mereka sudah berhasil memastikan gelar juara pada pekan ke-33.
Anak-anak asuh Luciano Spalletti memimpin dengan selisih 17 poin pada pekan tersebut. Juventus, pesaing terdekatnya, berada di posisi kedua dengan 63 poin saja.
Kemenangan gelar juara ini pun menjadi menakjubkan setelah terakhir kali terjadi pada 33 tahun lalu. Ditambah, beberapa penggawa Ciucciarelli telah tampil luar biasa.
Dengan penampilannya tersebut, mereka menjadi incaran beberapa klub saat ini. Siapa sajakah mereka, simak daftarnya di bawah ini!
Kim Min-Jae

Kim Min-Jae menjadi nama pertama yang berpotensi dibajak klub top Eropa musim panas nanti. Dia berposisi sebagai bek tengah.
Min-Jae menjadi sosok bek tengah tangguh di Serie A musim ini. Di musim pertamanya berseragam Napoli, dia telah membuat 16 nirbobol dari 33 laga Serie A nya.
Pria Korea Selatan tersebut kini sudah santer dikaitkan dengan Manchester United. Akankah transfer ini terjadi di bulan Juni nanti?
Frank-Zambo Anguissa

Pemain kedua adalah seorang gelandang tengah utama Napoli. Dia adalah Frank-Zambo Anguissa yang baru dipermanenkan awal musim ini.
Pria Kamerun dengan badan kekar ini memiliki ketenangan yang sangat bagus. Anguissa dengan mudah dapat menahan serangan musuh di tengah lapangan.
Tidak hanya itu, pemain bernomor punggung 99 tersebut piawai dalam menyodorkan umpan. Akankah dia dibajak oleh klub top Eropa lain setelah musim pertamanya di Napoli?
Khvicha Kvaratskhelia

Sama-sama bermain di awal musim ini sebagai pemain resmi Napoli, dia adalah Khvicha Kvaratskhelia. Dia menjalani debutnya dengan sangat fenomenal.
Pemain kelahiran 2001 tersebut kini telah mengantongi 12 gol dan 13 assist di Serie A. Kvaratskhelia juga mampu bermain di beberapa posisi depan untuk menyerang.
Penyerang sayap kiri tersebut pun sudah dirumorkan dengan beberapa klub. Klub tersebut hadir dari beberapa liga top Eropa, seperti PSG, Man United, Real Madrid, dll.
Victor Osimhen

Tentunya, pemain yang sangat berpotensi dibajak klub top Eropa lain adalah Victor Osimhen. Dia menjadi salah satu ujung tombak tajam musim ini di Eropa.
Osimhen telah mencetak 23 gol dari 28 pertandingan Serie A sejauh musim ini. Pria Nigeria tersebut memiliki kecepatan dan skill mengolah bola di atas rata-rata sebagai striker.
Penyerang 24 tahun tersebut seolah dapat mencium peluang gol ketika di depan pertahanan lawan. Saat ini, dia sudah diisukan dengan beberapa klub top Eropa, seperti Bayern Munchen, PSG, dan MU.
Sumber: Transfermarkt
Penulis: Raka Darmawan (Peserta program Magang Merdeka 2023)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diisukan Gencar Bakal Latih PSG, Begini Klarifikasi Jose Mourinho
Liga Italia 8 Mei 2023, 23:11
-
Mason Greenwood Bisa Mulai Ulang Kariernya di Juventus
Liga Italia 8 Mei 2023, 06:15
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR