Bola.net - - Sebuah tekad diungkapkan oleh Gonzalo Higuain. Ia berjanji akan membawa AC Milan kembali ke masa jayanya selama ia berada di San Siro.
Pada musim panas ini, AC Milan berhasil menuntaskan sebuah transfer besar. Mereka berhasil mendatangkan Gonzalo Higuain yang notabene salah satu penyerang mematikan di Serie A untuk bergabung dengan mereka.
Higuain sendiri sejatinya memberikan dampak yang cukup besar bagi lini serang Milan. Namun Rossonerri masih kesulitan tampil apik di Serie A, di mana mereka masih tertahan di peringkat 10 klasemen sementara Serie A.
Meski belum tampil apik, namun Higuain berjanji akan berusaha sekuat tenaga untuk membawa Milan kembali ke masa jayanya. "Saya minta maaf karena kami hanya berada di peringkat 10, karena kami tahu kami seharusnya berada di posisi yang lebih tinggi," ujar Higuain kepada Gazzetta Dello Sport.
Baca komentar lengkap sang striker di bawah ini.
Balas Budi
Higuain sendiri menyebut ia merasa mendapatkan perlakuan yang baik selama di MIlan sehingga ia ingin membalas semuanya itu dengan membawa Rossonerri kembali berjaya.
"Di Milan, saya merasa sangat bahagia. Ketika saya datang pertama kali ke klub ini, saya mendapatkan cinta yang besar dari klub ini."
"Saya sendiri juga merasa sangat senang berada di klub ini baik secara mental dan juga secara profesional. Saya merasa pulih di sini."
Merasa Kagum
Pada kesempatan yang sama, Higuain juga mengungkapkan kekagumannya terhadap pelatih Milan, Gennaro Gattuso.
Higuain menilai Gattuso adalah pelatih yang memiliki gairah besar untuk sepakbola sehingga membuatnya semakin tertantang berada di Milan.
"Saya sangat menyukai Gattuso. Dia memperlakukan saya dengan baik dan ia menularkan kecintaannya terhadap sepakbola kepada saya." tandasnya.
Laga Akbar
Higuain diharapkan bisa menjadi pembeda saat AC Milan menghadapi Inter Milan di partai Derby Della Madoninna pada akhir pekan nanti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gonzalo Higuain Janji Bawa AC Milan Berjaya
Liga Italia 18 Oktober 2018, 21:00
-
Gonzalo Higuain: Saya Tumbal Transfer Cristiano Ronaldo
Liga Italia 18 Oktober 2018, 20:40
-
Tiga Poin Harga Mati Bagi AC Milan di Derby Della Madonina
Liga Italia 18 Oktober 2018, 19:20
-
Tatap Derby Della Madoninna, AC Milan Siap Mati Untuk Gennaro Gattuso
Liga Italia 18 Oktober 2018, 19:00
-
Soal Isu Pemulangan Tiemoue Bakayoko, Begini Respon Sang Agen
Liga Inggris 18 Oktober 2018, 17:00
LATEST UPDATE
-
Pemain Terbaik dan Terburuk dari Laga Parma vs Inter di Ennio Tardini
Liga Italia 8 Januari 2026, 10:11
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 8 Januari 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Man City vs Brighton: Rating Pemain The Citizens usai Tertahan di Etihad Stadium
Liga Inggris 8 Januari 2026, 09:21
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 8 Januari 2026, 08:55
-
Rapor Pemain Chelsea Lawan Fulham: Cucurella Mengecewakan, Palmer Kembali Senyap
Liga Inggris 8 Januari 2026, 08:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR