
Bola.net - Maduka Okoye layak dinobatkan sebagai pemain terbaik alias man of the match Juventus vs Udinese. Okoye jadi salah satu alasan Udinese bisa mencuri kemenangan 1-0 di markas Juve.
Selasa (13/2/2024), Juventus meladeni Udinese di Alliaz Stadium dalam duel pekan ke-24 Serie A 2023/2024. Juve lebih diunggulkan, mengingat tren positif mereka beberapa bulan terakhir
Meski begitu, kali ini Juve harus mengakui efektivitas tim tamu. Udinese berhasil mencuri satu gol lewat aksi Lautaro Giannetti di menit ke-25. Juve terus menggempur, tapi tidak bisa mencetak gol.
Penyelamatan Okoye
Gol Udinese memang dicetak oleh Lautari Giannetti. Perannya penting, tapi peran Okoye di bawah mistar juga tidak kalah penting. Kiper 24 tahun ini tampil tangguh untuk menghentikan beberapa peluang Juve.
Tercatat, Okoye membuat total 6 penyelamatan di pertandingan ini. Juventus melepas 6 tembakan tepat sasaran dan semuanya berhasil dihentikan Okoye.
Barisan bek Udinese membuat beberapa kesalahan di laga ini, Juve memanfaatkannya untuk melepas tembakan. Beruntung Okoye masih bisa menyelamatkan tim dan mengamankan clean sheet.
Aksi Okoye diberi rapor 8,6 oleh Sofascore, tertinggi di antara pemain lain di lapangan.
Susunan pemain
JUVENTUS (3-5-2): Szczesny; Sandro, Bremer, Gatti; Cambiaso (86' Cerri), Rabiot, Locatelli (77' Caviglia), McKennie, Weah; Milik, Chiesea (77' Illing-Junior)
Pelatih: Massimiliano Allegri
UDINESE (3-5-1-1): Okoye; Kristensen, Giannetti, Perez; Zemura (66' Ebosele), Samardzic, Walace, Lovric, Ehizibue (65' Ferreira); Thauvin (77' Brenner); Lucca (77' Success)
Pelatih: G. Cioffi
Klasemen Liga Italia 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bagaimana Rasanya Dikalahkan Udinese di Kandang? Tanyakanlah pada Juventus dan Milan
Liga Italia 13 Februari 2024, 15:24
-
Juventus Kehabisan Kuota: 3 Pertandingan cuma Cetak 1 Gol
Liga Italia 13 Februari 2024, 15:01
-
Penakluk Turin: Bukan Lazio, Inter, Napoli, atau Roma, tapi Udinese
Liga Italia 13 Februari 2024, 14:21
-
Satu Gol ke Gawang Juventus Itu Sudah Cukup
Liga Italia 13 Februari 2024, 13:27
-
Kemunduran Nyata di Juventus: Setelah Menang 7 Laga Beruntun, Terkapar 3 Laga Terakhir
Liga Italia 13 Februari 2024, 09:36
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR