
Bola.net - Juventus siap menjual beberapa pemain pentingnya, termasuk striker Dusan Vlahovic. Sebagai calon penggantinya, Juventus mengincar Gianluca Scamacca dari West Ham.
Dalam hal ini, Juventus harus bersaing dengan dua klub Italia lainnya. Dua pesaing mereka itu adalah AC Milan dan AS Roma.
Juventus punya peluang bagus untuk menggaet striker 24 tahun Italia mantan pemain Sassuolo itu. Namun, itu hanya bisa dilakukan jika Juventus sudah menjual Vlahovic.
Vlahovic sendiri kabarnya diminati oleh setidaknya dua klub, yakni Chelsea dan PSG.
Situasi Vlahovic di Juventus

Musim 2023/2024, Juventus takkan tampil di Liga Champions. Juventus perlu memangkas anggaran. Salah satunya adalah dengan melepas beberapa pemain yang gajinya besar.
Tak kalah penting, selain gaji besar, pemain-pemain yang akan dilepas juga mereka yang tidak suka dengan metode kepelatihan Massimiliano Allegri. Vlahovic masuk dalam daftar tersebut.
Namun, Juventus takkan menjualnya dengan murah. Mereka sudah menetapkan harga.
Menurut pakar transfer dari Sportitalia, Alfredo Pedulla, untuk Vlahovic, Juventus memasang harga di kisaran €75 juta - €80 juta plus bonus.
Peluang Bagus Dapatkan Scamacca

West Ham merekrut Scamacca dari Sassuolo pada Juli 2022. West Ham membelinya seharga €36 juta.
Namun, performa Scamacca rupanya tak sesuai harapan West Ham. Akibat cedera, Scamacca hanya bermain 27 kali pada musim 2022/2023, di mana dia cuma mencetak delapan gol di semua ajang.
Milan dan Roma berminat memulangkannya ke Italia. Menurut jurnalis Italia, Gianluca Di Marzio, Milan dan Roma sudah bernegosiasi dengan West Ham, tapi mereka cuma ingin meminjam Scamacca.
Sementara itu, West Ham hanya ingin menjual pemain yang bersangkutan. Di sini, Juventus punya peluang bagus untuk mengalahkan Milan dan Roma.
Sebab, jika bisa menjual Vlahovic, maka Juventus akan punya dana lebih dari cukup untuk menebus Scamacca dari West Ham.
Sumber: Giancluca Di Marzio, Sportitalia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ogah ke Juventus, Gianluca Scamacca Inginnya Gabung Klub Serie A Ini
Liga Italia 12 Juli 2023, 17:40
-
Siap Jual Dusan Vlahovic, Juventus Incar Gianluca Scamacca
Liga Italia 12 Juli 2023, 13:41
-
Dusan Vlahovic Masuk Daftar Calon Pengganti Kylian Mbappe di PSG
Liga Italia 12 Juli 2023, 13:24
-
Jika Harry Kane Masih Sulit, Bayern Munchen Beralih ke 'Rencana B'
Bundesliga 12 Juli 2023, 08:20
-
Mendapatkan Federico Chiesa Perlu Pengorbanan Ekstrem dari Liverpool
Liga Inggris 12 Juli 2023, 07:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR